Jumat, 25 Juli 2025

Tiga Bangunan Rumah, Kios dan Kamar Kos di Oesapa-Kupang Terbakar

Imanuel Lodja - Rabu, 23 Juli 2025 19:43 WIB
Tiga Bangunan Rumah, Kios dan Kamar Kos di Oesapa-Kupang Terbakar
ist
Tiga Bangunan Rumah, Kios dan Kamar Kos di Oesapa-Kupang Terbakar

digtara.com -Sebanyak tiga unit rumah di Kelurahan Oesapa Timur, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang, NTT terbakar pada Rabu (23/7/2025).

Baca Juga:

Tiga unit bangunan yang terbakar merupakan rumah tinggal, kios dan kos-kosan yang terletak di Jalan Damai, RT 031/RW 011, Kelurahan Oesapa Timur, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang.

Tiga rumah ini terdiri dari dua rumah semi permanen, sembilan rumah petak (kontrakan) dan satu kios.

Bangunan yang terbakar merupakan milik Hj Mariati (50), Ustadz Ali Akta (75) dan H. Abdul Kadir Dani.

Khusus bangunan milik H. Abdul Kadir Dani merupakan petak kamar yang dihuni oleh Sultan (60), Lala Gista Sultan, Abdul bersama istri dan dua anak, Hadi, Made Husen (delapan penghuni), Ustad Ali (enam penghuni), Muslimin (empat penghuni) dan dua kamar yang masih kosong.

Sementara kios yang ikut terbakar merupakan milik Mira Waji (33).ikut :*

Lala Gista Sultan (21), salah satu penghuni kamar kost mengaku kalau saat itu ia sementara tidur siang di dalam kamar.

Tiba-tiba ia merasa panas sehingga terbangun dan melihat nyala api di kamar tetangga sehingga Lala pun lari dan keluar kamar bersama suami.

Pasangan suami istri ini terlihat api semakin membesar dari kamar kos yang dihuni oleh Yuni dan Tia.

Lala menduga sumber api berasal dari kamar nomor 5 yang dihuni Yuni dan Tia. Saat kebakaran ini, Yuni dan Tia sedang berlibur ke kabupaten Alor.

Hj Mariati mengaku kalau sekitar pukul 13.30 wita, ia mendengar ada teriakan dari luar rumah kalau ada kebakaran.

Hj Mariati pun keluar dari dalam rumah dan melihat api berasal dari belakang rumah dan seketika api sudah menjalar ke rumah korban.

Korban lain sendiri sementara menyiapkan makan siang dan berselang beberapa saat ia mendengar teriakan warga sekitar bahwa telah terjadi kebakaran.

Ia berlarian keluar dan melihat api berasal dari kos-kosan yang berada di samping rumah milik Ustad Ali Akta selanjutnya korban berteriak minta tolong kepada warga untuk membantu mengevakuasi barang milik korban.

Abdul Kadir Dani saat itu sedang tidur siang dalam kamar. Tiba - tiba terasa panas dan saat bangun melihat api sudah menyala di samping kamar tetangga di kamar nomor lima yang ditinggal pergi pemiliknya ke kampus.

Melihat api sudah membakar, ia lari keluar bersama suami dan melihat api sudah membesar.

Enam unit mobil pemadam kebakaran, dua unit mobil tangki milik Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Kupang dan satu unit kendaraan Rantis Karhutla milik Direktorat Samapta Polda NTT turun ke lokasi kebakaran dan dibantu warga setempat memadamkan api. Hampir dua jam, api berhasil dipadamkan.

Kapolresta Kupang Kota, Kombes Pol Djoko Lestari melalui Kapolsek Kota Lama, AKP Johny F. Makandolu mengaku kalau anggota unit identifikasi Polresta Kupang Kota bersama anggota Polsek Kota Lama langsung ke lokasi kejadian.

"Polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara dan memasang police line di sekitar lokasi kejadian," ujar Kapolsek saat dikonfirmasi pada Rabu malam.

Dari hasil identifikasi sementara, saat kejadian kebakaran para penghuni kamar kos sementara beristirahat dan penghuni kamar lainya tidak berada di tempat.

"Belum diketahui pasti penyebab kebakaran karena saat kebakaran rata-rata penghuni rumah dan kamar kost sedang tidur dan tidak ada yang memasak," tambah Kapolsek.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Taksasi kerugian material pun masih didata.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kasus Pengancaman dengan Parang Oleh Tetangga di Kota Kupang Dilimpahkan ke Kejaksaan

Kasus Pengancaman dengan Parang Oleh Tetangga di Kota Kupang Dilimpahkan ke Kejaksaan

Berkas Lengkap, Polsek Kota Lama Limpahkan Para Pelaku Pencurian ke JPU

Berkas Lengkap, Polsek Kota Lama Limpahkan Para Pelaku Pencurian ke JPU

Hilang Saat Cari Kayu, Tim SAR Gabungan Cari Seorang Nenek di Sikka

Hilang Saat Cari Kayu, Tim SAR Gabungan Cari Seorang Nenek di Sikka

Dua Pelaku Kejahatan di Sumba Barat Daya Dibekuk Polisi, Salah Satunya DPO

Dua Pelaku Kejahatan di Sumba Barat Daya Dibekuk Polisi, Salah Satunya DPO

Polda NTT Raih Juara 1 Tiga Pilar Kamtibmas Zona Timur

Polda NTT Raih Juara 1 Tiga Pilar Kamtibmas Zona Timur

Bocah Peserta HAN di Rote Ndao Meninggal Terseret Arus saat Menyebrangi Sungai

Bocah Peserta HAN di Rote Ndao Meninggal Terseret Arus saat Menyebrangi Sungai

Komentar
Berita Terbaru