Patrick Kluivert Resmi Dipecat Usai Gagal Bawa Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026
digtara.com -PSSI resmi mengakhiri kerja sama dengan jajaran tim kepelatihan Tim Nasional Indonesia, termasuk pelatih kepala Patrick Kluivert.
Baca Juga:
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi menyatakan pemerintah menghormati langkah PSSI tersebut dan berharap federasi segera bergerak mencari pengganti.
Baca Juga:
"Berkaitan dengan pemecatan pelatih tim nasional yang tentu akibat dari kegagalan kita menembus Piala Dunia 2026, itu bagian dari evaluasi. Kami pemerintah menyambut baik keputusan dari PSSI untuk memberhentikan pelatih Patrick Kluivert," ujar Pras kepada wartawan, Kamis (16/10/2025).
"Untuk segera mungkin bisa mencari penggantinya. Kita tidak boleh patah arang, harus terus yakin memperbaiki kualitas tim nasional. Harapannya, suatu saat nanti mimpi 287 juta rakyat Indonesia melihat Timnas berlaga di Piala Dunia bisa terwujud," ucapnya.
Menurut laporan detiksport, penghentian kerja sama ini dilakukan melalui mekanisme mutual termination atau kesepakatan bersama antara PSSI dan tim kepelatihan.
Baca Juga:Dalam keterangan resmi di situs PSSI, disebutkan bahwa kontrak kerja sama dengan Patrick Kluivert dan stafnya sejatinya berdurasi dua tahun. Namun, kedua pihak sepakat mengakhiri kontrak lebih awal dengan mempertimbangkan dinamika internal dan arah strategis pembinaan tim nasional ke depan.
Dengan berakhirnya kerja sama tersebut, tim kepelatihan Kluivert tidak lagi menangani Timnas Indonesia di level senior, U-23, maupun U-20.
PSSI menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas dedikasi Patrick Kluivert beserta jajaran selama masa tugasnya.
Langkah ini disebut sebagai bagian dari evaluasi menyeluruh terhadap program pengembangan sepak bola nasional, guna memperkuat fondasi timnas menghadapi kompetisi internasional mendatang.
John Herdman Dikontrak Timnas Indonesia hingga 2030, Target Tembus Piala Dunia
John Herdman Dikontrak PSSI 4 Tahun hingga 2030, Target Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia
Hasil Undian Grup Piala Dunia 2026: Brasil, Argentina, Jerman hingga Inggris Tempati Grup Unggulan
Ronny Pasla Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun, Legenda Kiper PSMS Medan dan Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Nova Arianto sebagai Pelatih Timnas Indonesia U-20
Sering Kena Sanksi, Presiden PSMS Medan Minta Suporter Bijak Dukung Tim
Berkas Perkara Adik Bunuh Kakak di Sikka-NTT P21, Tersangka Dilimpahkan ke Jaksa
Petani di Sikka-NTT Tewas Tertimpa Pohon Kemiri
Satu Gereja dan Belasan Rumah Warga di Bello-Kupang Rusak Berat Disapu Angin Kencang
Dua Perempuan di Manggarai Timur Masih Tertimbun Tanah Longsor
Tujuh Tersangka Kasus Pengeroyokan dan Penganiayaan di Rote Ndao Dilimpahkan ke Kejaksaan
7 Fakta Meninggalnya Lula Lahfah, Polisi Temukan Obat dan Surat Rawat Jalan di TKP
Kode Redeem FF 24 Januari 2026 Terbaru, Klaim Bundle dan Voice Pack Sukuna Gratis