Jumat, 26 April 2024

Pemprov NTT Sebut Tidak Ada Lagi Aksi Mogok di Labuan Bajo

Redaksi - Rabu, 03 Agustus 2022 01:15 WIB
Pemprov NTT Sebut Tidak Ada Lagi Aksi Mogok di Labuan Bajo

digtara.com – Pemerintah Provinsi NTT menyebutkan bahwa aktivitas pelayanan pariwisata di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT sudah kembali normal.

Baca Juga:

Pemprov NTT memastikan tidak ada mogok seperti yang diberitakan sebelumnya.

Tidak ada lagi mogok massal seperti yang direncanakan sebelumnya sebagai penolakan atas tarif masuk Pulau Komodo dan Pulau Padar dan kawasan perairan sekitarnya.

Baca: Ini Alasan Kapolres Manggarai Barat Tindak Tegas Orator di Labuan Bajo

“Semua aktivitas sudah normal, tidak ada lagi aksi mogok (dari asosiasi dan pelaku pariwisata) yang terjadi di Labuan Bajo,” ungkap Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif NTT, Zeth Sony Libing, Selasa (2/8/2022).

Menurutnya yang mengaku sedang berada di Labuan Bajo kondisi dan aktivitas di Labuan Bajo sebagai destinasi wisata super premium berjalan normal.

“Suasana di sini (Labuan Bajo) aman, damai. Aktivitas (sudah) berjalan normal,” jelas Sony.

“Mulai dari warung, restoran, bandara, pelabuhan semua telah berjalan normal,” tambahnya.

Dia membantah jika situasi keamanan di Labuan Bajo tidak kondusif.

Karena aparat keamaman telah dikerahkan untuk menjamin keamaman bagi wisatawan yang berada di Labuan Bajo maupun yang akan berkunjung ke Manggarai Barat khususnya Labuan Bajo.

Menurut Sony, Pemprov NTT dan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat menjamin keamanan dan kenyamanan turis di Labuan Bajo.

“Tidak ada mogok (dari pelaku pariwisata) dan semua sudah berjalan normal,” tegas Sony lagi.

Dia mengimbau kepada wisatawan yang hendak berkunjung ke Labuan Bajo untuk tidak perlu takut untuk datang ke daerah wisata dengan status super prioritas Labuan Bajo.

Namun Sony mengancam jika ada pihak-pihak atau kelompok yang melanggar hukum akan berhadapan dengan hukum juga.

Baca: Ratusan Personel Polda dan Polres Jajaran di BKO kan ke Labuan Bajo

Dikatakanya, aksi mogok massal yang terjadi pada Senin (1/8/2022) memang telah mengganggu secara psikologis warga dan wisatawan.

Sony menuduh ada pihak-pihak yang mencoba melakukan provokasi dengan mengeluarkan ancaman-ancaman seperti mogok massal.

“Itu adalah provokasi, melanggar hukum,” ujarnya.

Untuk itu pemerintah mengambil langkah cepat dan tindakan tegas untuk mengembalikan situasi kondusif.

Dia mengklaim seluruh asosiasi dan pelaku wisata telah kembali beraktifitas untuk melayani para wisatawan.

Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol Ariasandy, SIK menjelaskan jumlah personil polisi yang dikirim ke Labuan Bajo sebanyak 427 orang termasuk 113 personil brimob dan 202 personil dari Direktorat Samapta Polda NTT.

427 personil tersebut berasal dari Polda NTT dan tiga polres lainnya di daratan Flores seperti Polres Manggarai Timur, Polres Ngada dan Polres Manggarai telah berada di Labuan Bajo.

Sedangkan Polres Manggarai Barat menyiagakan 237 Personil yang ditambah bantuan dari TNI sebanyak 210 personil dan Polisi Pamongpraja sebanyak 40 orang.

Sehingga total personil gabungan yang dikerahkan sebangak 914 personel untuk melakukan pengamanan menjaga Labuan Bajo pasca kenaikan biaya masuk ke Pulau Komodo dan Pulau Padar serta aksi mogok massal pelaku pariwisata dan asosoasi wisata di Manggarai Barat.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Pemprov NTT Sebut Tidak Ada Lagi Aksi Mogok di Labuan Bajo

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru