Rabu, 02 Juli 2025

Kabar Duka, Kajari Tanjungbalai Meninggal Dunia di Bali

- Sabtu, 12 September 2020 11:46 WIB
Kabar Duka, Kajari Tanjungbalai Meninggal Dunia di Bali

digtara.com – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Tanjungbalai, Anak Agung Gede Satya Markandeya, meninggal dunia di kampung halamannya, Bali.

Baca Juga:

Kabar duka itu diketahui dari unggahan akun Facebook, Pemko Tanjungbalai pada Jumat, 11 September 2020 malam.

“Pemerintah Kota Tanjungbalai mengucapkan turut Berdukacita atas meninggalnya Kajari Tanjungbalai Bapak A.A.G Markandeya SH.MH. Semoga setiap jasa dan pengabdian mendapat ganjaran yang setimpal oleh Tuhan YME. Buat Keluarga yang ditinggalkan semoga diberi ketabahan dan kekuatan, amin,” tulis admin akun Pemko Tanjungbalai tersebut.

Sementra itu, Plt Kepala Seksi Penerangan Hukum pada Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara, Graham Karya, membenarkan informasi tersebut. Ia mengaku Anak Agung meninggal dunia setelah sempat dirawat di Rumah Sakit Udayana, Jimbaran, Bali. Anak Agung sempat juga di isolasi selama 12 hari karena positif Covid-19.

“Sudah dari kemarin meninggal dunia. Kalau penyebabnya dokter yang mengetahui. Pastinya saat di Swab dia positif terkena covid-19, ketika diperiksa tanggal 3 September 2020. Pagi tadi informasinya akan dikebumikan hari ini,” jelasnya, Sabtu 12 September 2020.

Di sisi lain, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Sumut Aris Yudhariansyah bahwa informasi Kajari Tanjung Balai meninggal benar adanya.

“Iya saya membaca di media juga. Kalo terpapar covid saya tidak tahu. Meninggalnya juga di Bali jadi belum dapat informasinya,” ucapnya.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=tUTdOCzqXFI

 

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

 

Kabar Duka, Kajari Tanjungbalai Meninggal Dunia di Bali

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru