Jumat, 23 Januari 2026

Polri Lakukan Survei Online Layanan Publik

Imanuel Lodja - Selasa, 20 Januari 2026 14:09 WIB
Polri Lakukan Survei Online Layanan Publik
ist
Polri Lakukan Survei Online Layanan Publik

digtara.com -Polri berupaya meningkatkan kualitas pelayanan serta mempermudah pengaduan masyarakat.

Baca Juga:

Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri menyebarkan survei online layanan publik Polri melalui pemasangan banner berisi barcode (QR Code) di sejumlah ruang pelayanan Polres Kupang.

Banner survei online tersebut tampak terpasang di beberapa titik strategis, di antaranya selasar ruang pelayanan SKCK, ruang layanan SIM Satlantas Polres Kupang, serta ruang SPKT Polres Kupang.

Barcode pada banner tersebut dapat langsung dipindai menggunakan handphone android milik pemohon atau masyarakat yang sedang menerima layanan kepolisian.

Baca Juga:
Dengan memindai barcode tersebut, masyarakat dapat secara langsung mengisi survei penilaian pelayanan maupun menyampaikan masukan, kritik, dan saran terkait layanan publik Polri yang diterima.

Kapolres Kupang AKBP Rudy JJ Ledo menyampaikan bahwa penyebaran survei online ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk membuka ruang partisipasi publik secara luas dan transparan.

"Survei online ini nantinya akan terhubung langsung ke Puslitbang Mabes Polri, sehingga setiap masukan dari masyarakat dapat diterima dan dianalisis secara objektif sebagai bahan evaluasi peningkatan pelayanan," jelas Kapolres Kupang pada Selasa (20/1/2026).

Sistem survei tersebut juga terintegrasi dengan layanan pengaduan masyarakat (Dumas) Polri, sehingga masyarakat tidak perlu ragu dalam menyampaikan keluhan maupun penilaian terhadap pelayanan yang diberikan oleh anggota Polri.

"Ini adalah bentuk keterbukaan Polri. Kami ingin masyarakat menyampaikan penilaian secara jujur dan langsung, agar pelayanan Polri ke depan semakin profesional, humanis, dan responsif," tegasnya.

Melalui langkah ini, Polres Kupang berharap masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas survei online tersebut secara optimal, sehingga kualitas pelayanan publik Polri terus mengalami peningkatan sesuai dengan harapan masyarakat

Baca Juga:

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
AKBP Bagus Priandy Resmi Jabat Kapolres Madina, Bawa Pengalaman Kortastipidkor Polri

AKBP Bagus Priandy Resmi Jabat Kapolres Madina, Bawa Pengalaman Kortastipidkor Polri

Sejumlah Perwira di Polda NTT dan Polres Jajaran Dimutasi

Sejumlah Perwira di Polda NTT dan Polres Jajaran Dimutasi

Polres Humbahas Bersama Petani Gelar Panen Raya Jagung Kuartal I 2026

Polres Humbahas Bersama Petani Gelar Panen Raya Jagung Kuartal I 2026

Buka TOT Fasilitator PPIH 2026. Menhaj: Petugas Haji Adalah Perpanjangan Tangan Negara dan Presiden Dalam Memberikan Pelayanan Kepada Jamaah

Buka TOT Fasilitator PPIH 2026. Menhaj: Petugas Haji Adalah Perpanjangan Tangan Negara dan Presiden Dalam Memberikan Pelayanan Kepada Jamaah

118 Siswa SPN Polda NTT Dilantik Jadi Bintara Remaja Baru

118 Siswa SPN Polda NTT Dilantik Jadi Bintara Remaja Baru

Polda NTT Kini Punya Direktorat PPA dan PPO, Kapolri Tunjuk Polwan Senior Jadi Direktur

Polda NTT Kini Punya Direktorat PPA dan PPO, Kapolri Tunjuk Polwan Senior Jadi Direktur

Komentar
Berita Terbaru