Hari Jadi ke-22 Kabupaten Sergai, Bupati Darma Wijaya Ajak ASN Berempati dan Perkuat Pelayanan Publik
digtara.com -Ribuan Aparatur Sipil Negara (ASN) mengikuti upacara peringatan Hari Jadi ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) yang digelar di Alun-alun Kabupaten Sergai, Selasa (6/1/2026).
Baca Juga:
Bupati Darma Wijaya bertindak sebagai pembina upacara. Perwira upacara dijabat Kasatpol PP Muhammad Wahyudhi, Komandan Upacara Andi Akbar Perdana, serta pembacaan UUD 1945 oleh Marlen Sipayung.
Dalam amanatnya, Bupati Darma Wijaya mengajak seluruh ASN untuk bersyukur sekaligus berempati, mengingat peringatan hari jadi ke-22 Sergai berlangsung di tengah suasana keprihatinan akibat bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Aceh, Sumatera Barat, dan beberapa daerah di Sumatera Utara, termasuk sebagian wilayah Kabupaten Sergai.
Baca Juga:"Mari bersama-sama kita berdoa agar Allah SWT memberikan ketabahan kepada para korban, serta semoga upaya pemulihan yang kita lakukan dapat meringankan beban masyarakat terdampak sehingga mereka dapat kembali menjalani kehidupan secara normal," ujar Bupati.
Mengusung tema "Bersama Meraih Serdang Bedagai Mantab (Maju, Tangguh, dan Berkelanjutan) Menuju Indonesia Emas", Bupati menegaskan bahwa tema tersebut sejalan dengan visi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Sergai Tahun 2025–2029.
Untuk mewujudkan visi tersebut, Pemerintah Kabupaten Sergai menetapkan lima program unggulan daerah yang dikenal sebagai Panca Darma, yakni:
- SDM berdaya saing
- Ekonomi produktif
- Birokrasi dambaan
- Demokratis, berkebudayaan, dan ramah lingkungan
- Infrastruktur terintegrasi
"ASN adalah pelayan masyarakat, bukan untuk dilayani. Kalimat ini harus kita tanamkan dalam hati dan pikiran. Keberadaan ASN sejatinya untuk mempermudah urusan rakyat, memberi solusi, dan melayani dengan tulus," tegasnya.
Ia mengajak seluruh ASN menjadikan momentum hari jadi Kabupaten Sergai sebagai pengingat bahwa setiap meja pelayanan dan setiap langkah ASN merupakan cerminan komitmen dalam memberikan pelayanan publik yang berkualitas.