Sabtu, 10 Januari 2026

Kedubes Spanyol Apresiasi Upaya Pencarian Empat WNA Spanyol oleh Polda NTT

Imanuel Lodja - Minggu, 28 Desember 2025 16:15 WIB
Kedubes Spanyol Apresiasi Upaya Pencarian Empat WNA Spanyol oleh Polda NTT
ist
Proses pencarian empat WNA Spanyol di Manggarai Barat masih terus dilakukan hingga Minggu (28/12/2025)

digtara.com -Kedutaan Besar (Kedubes) Spanyol menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas besarnya perhatian serta upaya maksimal yang dilakukan Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) bersama seluruh instansi terkait dalam proses pencarian korban tenggelamnya kapal wisata KM Putri Sakinah di perairan Selat Padar, kawasan Taman Nasional Komodo, Kabupaten Manggarai Barat.

Baca Juga:

Kabid Humas Polda NTT, Kombes Pol Henry Novika Chandra mengatakan bahwa apresiasi tersebut menjadi penyemangat bagi seluruh personel yang terlibat dalam operasi kemanusiaan di laut.

"Kami menerima apresiasi dari pihak Kedutaan Spanyol atas kerja keras dan kepedulian seluruh unsur yang terlibat. Polda NTT bersama tim gabungan berkomitmen untuk terus melakukan pencarian secara maksimal dan profesional," ujar Kombes Pol Henry Novika Chandra pada Minggu (28/12/2025).

Kabid Humas Polda NTT juga menyampaikan bahwa dua warga negara asing (WNA) asal Spanyol berhasil selamat, masing-masing bernama Martines Ortuno Mar Amanda dan Martines Ortuno Marialia.

Baca Juga:
Keduanya saat ini dalam kondisi aman dan telah mendapatkan penanganan serta pendampingan yang diperlukan.

"Keselamatan para korban selamat menjadi perhatian utama. Polda NTT memastikan para WNA yang selamat memperoleh penanganan medis, pengamanan, serta pendampingan selama berada di Labuan Bajo," ujarnya.

upaya pencarian terhadap empat korban yang masih hilang terus dilakukan oleh tim gabungan maritim Labuan Bajo dengan melibatkan Ditpolairud Polda NTT, Basarnas, TNI AL, KSOP, Polair Mabes Polri, serta komunitas penyelam profesional, dengan menyesuaikan metode pencarian terhadap kondisi cuaca dan arus laut.

Polda NTT menegaskan bahwa operasi pencarian ini merupakan misi kemanusiaan yang dilakukan secara sinergis dan berkelanjutan, serta tetap mengedepankan keselamatan seluruh personel di lapangan.

"Kami mohon doa dan dukungan dari masyarakat agar proses pencarian berjalan lancar dan membuahkan hasil," tandas Kabid Humas Polda NTT.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Resmi Ditutup

Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Resmi Ditutup

Hari Terakhir Pencarian Korban Kapal Tenggelam, TIM SAR Gabungan Gelar Doa Bersama di Lokasi Kecelakaan Laut

Hari Terakhir Pencarian Korban Kapal Tenggelam, TIM SAR Gabungan Gelar Doa Bersama di Lokasi Kecelakaan Laut

Pencarian Hari Ke-14 Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Masih Nihil

Pencarian Hari Ke-14 Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo Masih Nihil

Nahkoda dan ABK Bagian Mesin KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Tenggelamnya Kapal Wisata

Nahkoda dan ABK Bagian Mesin KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Tenggelamnya Kapal Wisata

Hari Ke-14, Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Satu WNA Spanyol Korban KM Putri Sakinah

Hari Ke-14, Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Satu WNA Spanyol Korban KM Putri Sakinah

Truk Muatan Semen di Manggarai Barat Jatuh ke Jurang, Satu Warga Meninggal Dunia dan Tiga Luka-luka

Truk Muatan Semen di Manggarai Barat Jatuh ke Jurang, Satu Warga Meninggal Dunia dan Tiga Luka-luka

Komentar
Berita Terbaru