Polsek Amfoang Timur Panen Perdana Sayuran Pada Pekarangan Pangan Bergizi
Baca Juga:
Penanaman dan pemeliharaan tanaman dilakukan Kapolsek dan anggota secara rutin dan bergilir.
Hasilnya, pada Jumat (11/7/2025), Kapolsek dan anggota melakukan panen perdana sayur pada lahan pekarangan pangan bergizi.
Upaya ini diakui Kapolsek sebagai bentuk dukungan terhadap ketahanan pangan nasional dan program Asta Cita 2025 dari Presiden RI.
Lahan pekarangan bergizi Polsek Amfoang Timur terletak di Desa Netemnanu Selatan, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang.
Wilayah Polsek Amfoang Timur, Polres Kupang ini berbatasan langsung daratan dengan wilayah negara Timor Leste.
"Panen sayuran ini sejalan dengan program pemerintah untuk menciptakan kemandirian pangan berbasis rumah tangga," ujar Kapolsek Amfoang Timur, Ipda Thomas Radiena usai panen.
Dalam panen perdana ini, Polsek Amfoang Timur memanen sayur sawi sebanyak kurang lebih 30 kilogram dan sayur kangkung kurang lebih sebanyak 30 kilogram.
Sementara sayur paria, lombok dan tomat dalam proses pemeliharaan menunggu proses panen.
Panen perdana selain dilakukan oleh Kapolsek Amfoang Timur, Ipda Thomas Radiena juga dihadiri Sekretaris Kecamatan Amfoang Timur, Manase Sajam, Danki Pamtas RI - RDTL, Kapten Arh Aminuddin, Kepala Kantor Pembantu Imigrasi Oepoli, Sandra Kameo, Perwakilan Puskesmas Oepoli, Para Kanit dan personil Polsek Amfoang Timur Timur.
Panen perdana sayur-mayur di lahan pekarangan bergizi Polsek Amfoang Timur ini merupakan hasil kerja keras dari personil Polsek Amfoang timur yang dipimpin Kapolsek Amfoang Timur Ipda Thomas Radiena.
Penanaman ini dikoordinir oleh salah seorang anggota Samapta Polsek Amfoang Timur, Aipda Dahlan Ismail yang telah mempersiapkan lahan tidur tersebut bersama para personil polsek sejak bulan April 2025 dengan melibatkan warga lokal yang ada.
Panen ini juga merupakan bagian dari upaya Polsek Amfoang Timur dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah serta memberikan contoh nyata kepada masyarakat dalam memanfaatkan lahan pekarangan untuk memenuhi kebutuhan pangan bergizi.
Habis Liburan, Metabolisme Melambat? Ini 10 Asupan yang Bisa Membantu Tubuh Pulih Kembali