Sambut Ramadan 2025, Warga Gelar Pawai Obor di Medan
Pantauan SuaraSumut.id, Rabu (26/2/2025) malam, warga terlihat serentak memegang obor dan beberapa warga lainnya membawa bendera Palestina.
Baca Juga:
Satu mobil komando memimpin di depan para rombongan pawai obor. Warga yang ikut pawai obor sambil menyerukan kata 'Takbir'.
Pawai obor dimulai dari depan Masjid Raya Medan, ke Jalan Brigjen Katamso hingga kembali ke titik akhir di Masjid Raya Medan.
Ketua MUI Medan Hasan Matsum mengatakan kalau pawai obor ini digelar dalam rangka menyambut puasa Ramadan.
"Insya Allah dalam dua hari ke depan, tepatnya Sabtu (1/3/2025) kita akan memulai puasa Ramadan 1446 Hijriah," katanya.
Hasan mengatakan tradisi ini menunjukkan kegembiraan dan sukacita dalam rangka menyambut bulan Ramadan.
"Pada malam hari ini kita hidupkan tradisi orangtua kita dulu, saat kita masih kecil kita cari bambu, kita bawa obor. Bagian yang mungkin dalam tradisi kita menyatakan kegembiraan kita untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadan," ungkapnya.
"Tradisi ini kita memandang sesuatu yang baik, dan malam hari ini tradisi ini akan kita lanjutkan dan kita lestarikan ke depannya sebagai bagian tradisi di Kota Medan," katanya.
Disclaimer:Artikel ini merupakan kerjasama
digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto,
grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.
Menteri PU Targetkan Pengungsi Banjir dan Longsor di Sumatera Pulang Sebelum Ramadan
Aksi Unjuk Rasa BEM UMN Al-Washliyah di Kanwil BRI Medan Diwarnai Keributan dengan Satpam
Kunjungi Toko Merchandise PSMS Medan, Gubernur Bobby Dorong Peningkatan Pemasukan Klub
Direksi PUD Pasar Medan Tinjau Pasar Simalingkar dan Pasar Sentosa Baru, Fokus Penataan dan Kebersihan
Diduga Wizzmie dan Banyak Gedung di Medan Tanpa PBG, Johan Merdeka Minta Wali Kota Copot Kasatpol PP dan Kadis Perkimcitaru