Selasa, 29 April 2025

Harga Kebutuhan Pokok Jelang Nataru Masih Stabil, Kapolda Akan Terjunkan Satgas Pangan Jika Ada Hambatan

Imanuel Lodja - Sabtu, 21 Desember 2024 17:30 WIB
Harga Kebutuhan Pokok Jelang Nataru Masih Stabil, Kapolda Akan Terjunkan Satgas Pangan Jika Ada Hambatan
net
Ilustrasi.

digtara.com - Kenaikan harga kebutuhan pokok sering menjadi keluhan masyarakat menjelang hari raya.

Baca Juga:

Harga-harga akan merangkak naik terutama harga kebutuhan pokok dan Sembako.

Hal ini juga menjadi perhatian serius Kapolda NTT, Irjen Pol Daniel Tahi Monang Silitonga terkait pergerakan harga kebutuhan pokok di 22 kabupaten dan kota di NTT.

Sejauh ini, Kapolda NTT memantau dan menjamin kalau harga kebutuhan pokok masyarakat masih dalam batas kewajaran.

Kapolda NTT yang ditemui di Mapolda NTT, Jumat (20/12/2024) mengakui kalau harga kebutuhan pokok selain merangkak naik saat ada agenda nasional dan hari raya.

"Soal harga disetiap agenda nasional termasuk natal dan lebaran dan agenda lainnya ada terjadi kenaikan harga," ujar Kapolda NTT.

Namun kenaikan harga kebutuhan pokok masyarakat ini masih dibawah 11 persen. "(Kenaikan harga) dibawah 11 persen dan masih wajar," ujar jenderal polisi bintang dua ini.

Kapolda pun menjamin kalau harga kebutuhan pokok masih bisa dijangkau masyarakat. Pihaknya tetap menyiagakan Satuan Tugas (Satgas) pangan. "Satgas pangan akan bergerak jika melihat (kenaikan harga) jadi hambatan," tandas Kapolda NTT.

Sejauh ini, sambung Kapolda NTT, kebutuhan pokok masyarakat masih terlayani dengan ketersediaan pangan. Selain itu distribusi pangan ke pasar-pasar juga masih terlayani dan terjamin dengan baik.

Diakui kalau ada kenaikan merupakan harga di pasar namun hal tersebut sebagai bentuk fluktuasi pasar.

"Ada geliat pasar karena hukum ekonomi akibat tingginya penawaran masyarakat maka ada pergerakan harga tapi masih bisa dijangkau masyarakat," ujar Kapolda NTT.

Inflasi di NTT sendiri merupakan inflasi terendah dibandingkan daerah lain yakni 1,5 persen. Kapolda memastikan kalau kenaikan harga ini tidak mengganggu dan masih dalam batas kewajaran yang bisa dijangkau masyarakat.

Kapolda memastikan kalau Satgas pangan tetap memantau soal pergerakan harga kebutuhan pokok dan tingkat daya beli masyarakat.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Daftar Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Awal Pekan Senin 28 April 2025

Daftar Harga Emas Antam dan UBS di Pegadaian Awal Pekan Senin 28 April 2025

ANTAM dan UBS Turun Tajam, Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Minggu 27 April 2025

ANTAM dan UBS Turun Tajam, Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Minggu 27 April 2025

Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Sabtu 26 April 2025, ANTAM dan UBS Kompak Naik

Cek Harga Emas di Gerai Pegadaian Hari Ini Sabtu 26 April 2025, ANTAM dan UBS Kompak Naik

ANTAM UBS Turun Lagi! Cek Daftar Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Jumat 25 April 2025

ANTAM UBS Turun Lagi! Cek Daftar Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Jumat 25 April 2025

ANTAM UBS Turun Banyak Nih! Cek Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Kamis 24 April 2025

ANTAM UBS Turun Banyak Nih! Cek Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Kamis 24 April 2025

ANTAM Naik Rp 51 Ribu per Gram, Cek Juga Harga Emas UBS di Pegadaian Hari Ini Rabu 23 April 2025

ANTAM Naik Rp 51 Ribu per Gram, Cek Juga Harga Emas UBS di Pegadaian Hari Ini Rabu 23 April 2025

Komentar
Berita Terbaru