Jumat, 17 Mei 2024

Amankan Nataru, Polda Bangun Sinergitas Lintas Sektoral

Imanuel Lodja - Kamis, 14 Desember 2023 17:08 WIB
Amankan Nataru, Polda Bangun Sinergitas Lintas Sektoral
istimewa
Amankan Nataru, Polda Bangun Sinergitas Lintas Sektoral

digtara.com - Guna memastikan kesiapan dan kelancaran pengamanan menyambut perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) bersinergi dengan lintas sektoral.

Baca Juga:

Sinergitas diawali dengan Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral di Ruang Rapat Utama (Rupatama) Mapolda NTT, Kamis (14/12/2023).

Pertemuan dipimpin Karoops Polda NTT, Kombes Pol Deonijiu De Fatima dan dihadiri perwakilan Forkopimda NTT, tokoh agama, dan instansi terkait lainnya.

Karoops Polda NTT, Kombes Pol. Deonijiu De Fatima, menjelaskan bahwa rapat koordinasi ini untuk meningkatkan sinergitas antara para pimpinan dari berbagai stakeholder di Provinsi NTT, termasuk TNI, instansi pemerintah, dan para tokoh agama.

"Dalam persiapan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru, kita menyelenggarakan rapat koordinasi lintas sektoral untuk menyamakan persepsi dan memastikan semua pihak terlibat siap dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan selama perayaan Natal dan Tahun Baru," ungkapnya.

Kombes Pol Deonijiu De Fatima yang juga mantan Dansat Brimob Polda NTT juga menekankan pentingnya kontribusi dari semua stakeholder yang hadir, baik dalam hal personel maupun peralatan, untuk mendukung suksesnya pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 di wilayah Nusa Tenggara Timur.

"Dengan kolaborasi yang baik antarinstansi dan dukungan penuh dari masyarakat, kita berharap dapat menciptakan suasana yang nyaman dan aman bagi masyarakat selama ibadah Natal dan Tahun Baru di Nusa Tenggata Timur," tandas mantan Dansat Brimob Polda Metro Jaya ini.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polda NTT-Kemenkum HAM Ungkap Penyelundupan WNA ke Australia

Polda NTT-Kemenkum HAM Ungkap Penyelundupan WNA ke Australia

Diduga Jadi Calo Casis Bintara Polri, Kapolsek di Alor-NTT Dilaporkan ke Polisi

Diduga Jadi Calo Casis Bintara Polri, Kapolsek di Alor-NTT Dilaporkan ke Polisi

Ribuan Peserta Penerimaan Bintara Polri Panda Polda NTT Ikut Tes Psikologi

Ribuan Peserta Penerimaan Bintara Polri Panda Polda NTT Ikut Tes Psikologi

Libur Hari Raya, Anggota Ditpolairud Polda NTT Patroli dan Sambang ke Lokasi Wisata

Libur Hari Raya, Anggota Ditpolairud Polda NTT Patroli dan Sambang ke Lokasi Wisata

Pantau Ujian Psikologi Catar Akpol, Wakapolda NTT Minta Peserta Percaya Pada Kemampuan Diri Sendiri

Pantau Ujian Psikologi Catar Akpol, Wakapolda NTT Minta Peserta Percaya Pada Kemampuan Diri Sendiri

Berprestasi dan Buat Inovasi Sosial, Dua Polisi RW Ditpolairud Polda NTT Raih Penghargaan

Berprestasi dan Buat Inovasi Sosial, Dua Polisi RW Ditpolairud Polda NTT Raih Penghargaan

Komentar
Berita Terbaru