Kamis, 29 Januari 2026

Kabur karena Diancam Sajam, Sepeda Motor Warga Kupang Ini Malah Hangus Dibakar OTK

Imanuel Lodja - Selasa, 21 Desember 2021 04:25 WIB
Kabur karena Diancam Sajam, Sepeda Motor Warga Kupang Ini Malah Hangus Dibakar OTK

digtara.com – Sebuah sepeda motor hangus dibakar orang tak dikenal (OTK), Selasa (21/12/2021) subuh sekitar pukul 02.00 wita.

Baca Juga:

Sepeda motor jenis honda revo warna hitam nomor polisi DH 6628 AK dan nomor rangka MH1JBC1119K346027 dan nomor mesin JBC1E-1368353 dibakar tiga orang tak dikenal (OTK).

Pengrusakan dan pembakaran ini terjadi di Jalan Timor Raya Kelurahan Lasiana, Kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang.

Baca: Jenazah Mantan Gubernur NTT Batal Dimakamkan di TMP Dharmaloka Kupang

Sepeda motor ini merupakan milik Yunus Meruk (36), warga Jalan Sitarda RT 004/ RW 002, Keluraha Lasiana, kecamatan Kelapa Lima, Kota Kupang.

Awalnya pelapor/korban dalam perjalanan pulang ke rumah dengan menggunakan sepeda motor.
Saat tiba di dekat lokasi kejadian, pelapor menemukan 1 buah tas.

Baca: Perjuangan Bhabinkamtibmas di Kupang Antar Warga Pemulung Dapatkan Vaksin

Pelapor memungut tas yang ditemukan dan ia sempat membawa tas tersebut dan ingin mencari pemilik tas tersebut.

Saat berada disekitar Jalan Timor Raya Kelurahan Lasiana, datang sekitar 3 prang pria dengan membawa senjata tajam.

Mereka sempat mengancam dan mengayunkan senjata tajam tersebut kepada pelapor.
Namun pelapor langsung melarikan diri dan meninggalkan sepeda motor jenis honda revo warna hitam nomor polisi DH 6628 AK.

Saat itu juga pelapor pulang dan melaporkan kepada orang tua pelapor, Oktofianus Suek.
Oktofianus Suek kemudian ke lokasi kejadian dan didapati lendaraan sepeda motor tersebut sudah hangus terbakar.

Atas kejadian tersebut pelapor membuat laporan polisi di Polsek Kelapa Lima.

Baca: Pra Rekonstruksi Pembunuhan Ibu dan Anak di Kupang, Dihabisi di Dalam Mobil

Laporan kasus pengerusakan satu unit sepeda motor honda revo yang terjadi sekitar pukul 02.00 wita di jalan Timor Raya Kelurahan lasiana kecamatan Kelapa Lima Kota Kupang ini tertuang dalam laporan polisi nomor LP / B/ 244/ XII/2021/Sektor Kelapa Lima tanggal 21 Desember 2021.

Kapolsek kelapa Lima, Kompol Sepuh Siregar yang dikonfirmasi, Selasa (21/12/2021) membenarkan kejadian ini.

Diakuinya kalau lasus tersebut bermula ketika Yunus Meruk hendak mengamankan tas samping yang jatuh ditengah jalan.

Namun tiba-tiba datang ketiga pemuda tersebut langsung menghampiri Yunus Meruk dan mengayunkan parang/kelewang kearah Yunus Meruk.

“Yunus Meruk langsung melarikan diri dan terjadi pembakaran sepeda motor yang dikendarai dan ditinggalkan oleh Yunus Meruk di lokasi kejadian,” ujar Kapolsek Kelapa Lima.

Sementara kasus tersebut telah ditangani oleh penyidik polsek Kelapa lima.

Polisi masih menyelidiki dan mencari para pelaku guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“Pelaku masih lidik. Kita periksa saksi-saksi,” ujarnya.

Kabur karena Diancam Sajam, Sepeda Motor Warga Kupang Ini Malah Hangus Dibakar OTK

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pencuri Dan Penadah Sepeda Motor Curian Dibekuk Polisi

Pencuri Dan Penadah Sepeda Motor Curian Dibekuk Polisi

Karyawan Leasing Diduga Gelapkan 30 Unit Sepeda Motor, Kejari Aceh Barat Tahan Tersangka

Karyawan Leasing Diduga Gelapkan 30 Unit Sepeda Motor, Kejari Aceh Barat Tahan Tersangka

Beraksi Lagi, Residivis di Manggarai Barat Ditangkap Polisi

Beraksi Lagi, Residivis di Manggarai Barat Ditangkap Polisi

Pingsan Saat Berkendara, Penumpang Sepeda Motor di Kupang Ditolong Polantas ke Rumah Sakit

Pingsan Saat Berkendara, Penumpang Sepeda Motor di Kupang Ditolong Polantas ke Rumah Sakit

Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Pelaku Anggota Samapta Ditangkap

Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Pelaku Anggota Samapta Ditangkap

Belasan Sepeda Motor Knalpot Racing Diamankan Polisi Jelang Perayaan Natal di Kota Kupang

Belasan Sepeda Motor Knalpot Racing Diamankan Polisi Jelang Perayaan Natal di Kota Kupang

Komentar
Berita Terbaru