Selasa, 27 Januari 2026

Kapolri Kunjungan ke Kupang-NTT, Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Mapolda

Redaksi - Jumat, 02 April 2021 14:20 WIB
Kapolri Kunjungan ke Kupang-NTT, Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Mapolda

digtara.com – Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan kunjungan ke Kupang, NTT. Jenderal polisi bintang empat ini pun dijadwalkan berkunjung ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat. Kapolri Kunjungan ke Kupang-NTT

Baca Juga:

Kapolri dan ibu tiba di Kupang, Jumat (2/4/2021) malam sekitar pukul 20.30 wita.

Di bandara El Tari Penfui Kupang, Kapolri dan ibu disambut Kapolda NTT Irjen Pol Drs Lotharia Latif, SH MHum dan ibu, gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat, ketua DPRD NTT, Ir Emilia J Nomleni dan pada Forkompinda NTT.

Kapolri diagendakan akan berkunjung ke Mapolda NTT pada Sabtu (3/4/2021) pagi dan melakukan serangkaian kegiatan.

Kapolri diagendakan meninjau dan menyaksikan pelaksanaan vaksinasi massal di Lapangan Mapolda NTT serta pertemuan internal dengan jajaran Polda NTT.

Baca: Mabes Polri Diserang, Kapolda NTT Perintahkan Peningkatan Pengamanan

Kapolri juga akan bertemu dengan Forkompimda NTT dan Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB).

Selain itu, Kapolri dijadwalkan mengunjungi gereja Katolik St Yoseph Naikoten Kupang bersama FKUB dan Forkompimda NTT.

Sementara ketua Bhayangkari dan pengurus Bhayangkari Polda NTT akan melakukan kegiatan bakti sosial dan pameran UMKM di aula rumah jabatan Kapolda NTT.

Pada Sabtu (3/4/2021) siang, Kapolri dan rombongan bertolak ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat guna melakukan kunjungan kerja dan serangkaian kegiatan.

Kabid Humas polda NTT, Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto mengakui kalau kunjungan ini disertai beberapa agenda baik internal maupun eksternal.

Kapolri Kunjungan ke Kupang-NTT, Tinjau Vaksinasi Covid-19 di Mapolda

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dua Warga Masih Tertimbun, Satbrimob Polda NTT Bantu Cari Korban Longsor Goreng Meni

Dua Warga Masih Tertimbun, Satbrimob Polda NTT Bantu Cari Korban Longsor Goreng Meni

Tidak Disiplin, Lima Anggota Polresta Kupang Kota Diberi Sanksi Dinas

Tidak Disiplin, Lima Anggota Polresta Kupang Kota Diberi Sanksi Dinas

Nelayan di Alor-NTT Hilang saat Melaut, Kapolres Kerahkan Anggota Bantu Temukan Korban

Nelayan di Alor-NTT Hilang saat Melaut, Kapolres Kerahkan Anggota Bantu Temukan Korban

Penerimaan Polri Sumber Sarjana Dibuka, Wakapolda NTT Minta Peserta Percaya Pada Kemampuan Diri

Penerimaan Polri Sumber Sarjana Dibuka, Wakapolda NTT Minta Peserta Percaya Pada Kemampuan Diri

Polres Ende Reka Ulang Kasus Penganiayaan Berujung Tewasnya Warga

Polres Ende Reka Ulang Kasus Penganiayaan Berujung Tewasnya Warga

Polri Siaga Pantau Aktivitas Gunung Berapi dan Minta Warga Waspada

Polri Siaga Pantau Aktivitas Gunung Berapi dan Minta Warga Waspada

Komentar
Berita Terbaru