Sabtu, 27 Juli 2024

Jokowi Tinjau Langsung Pemberian Vaksin Covid-19 kepada 5.500 Wartawan

Arie - Kamis, 25 Februari 2021 03:46 WIB
Jokowi Tinjau Langsung Pemberian Vaksin Covid-19 kepada 5.500 Wartawan

digtara.com – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi Covid-19 terhadap wartawan di Senayan, Jakarta, Kamis (25/2/2021). Pemberian Vaksin Covid-19

Baca Juga:

Dalam kesempatan itu, Jokowi mengatakan bahwa wartawan menjadi salah satu kelompok prioritas untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19.

“Alhamdulillah pagi hari ini sudah dimulai untuk 5.500 awak media yang prosesnya tadi saya lihat semua berjalan dengan lancar, berjalan baik,” kata Jokowi, seperti dikutip dari bisnis.com.

Presiden berharap, setelah divaksin, wartawan yang berada di lapangan dan sering berinteraksi dengan publik akan terlindungi dari Covid-19.

“Kegiatan ini akan berjalan di provinsi-provinsi yang lain sehingga seluruh insan pers yang berada di Tanah Air segera mendapat vaksinasi Covid-19,” ujarnya.

Baca: Polres Sumba Barat Sudah Salurkan 1.000 Paket Sembako dari Jokowi ke Masyarakat

Jokowi turut didampingi Menteri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate, dan Ketua Dewan Pers Mohammad Nuh.

Sampai kemarin, Rabu 24 Februari 2021, data Kementerian Kesehatan tercatat jumlah orang yang telah disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama mencapai 1.363.138 orang.

Sedangkan yang telah disuntik vaksin dosis kedua mencapai 825.650 orang.

Presiden Jokowi menargetkan 181,5 juta orang atau sekitar 70 persen dari total penduduk Indonesia bisa divaksin Covid-19 hingga akhir tahun ini untuk membentuk kekebalan kelompok (herd immunity).

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
KKJ Sumut Ungkap Ada Kejanggalan pada Rekonstruksi Kasus Pembakaran Rumah Wartawan di Karo

KKJ Sumut Ungkap Ada Kejanggalan pada Rekonstruksi Kasus Pembakaran Rumah Wartawan di Karo

Terungkap dari Rekonstruksi Pembakaran Rumah Wartawan di Karo: Oknum TNI Minta Tersangka Temui Korban Hapus Postingan Facebook

Terungkap dari Rekonstruksi Pembakaran Rumah Wartawan di Karo: Oknum TNI Minta Tersangka Temui Korban Hapus Postingan Facebook

Bawa Bukti Keterlibatan Oknum TNI ke Pomdam I/BB, Keluarga Wartawan Tewas Dibakar di Karo  Minta Pelaku Dihukum Mati

Bawa Bukti Keterlibatan Oknum TNI ke Pomdam I/BB, Keluarga Wartawan Tewas Dibakar di Karo Minta Pelaku Dihukum Mati

Polisi Periksa Psikologis 3 Pelaku Pembakaran Rumah Wartawan di Karo

Polisi Periksa Psikologis 3 Pelaku Pembakaran Rumah Wartawan di Karo

Dibegal, Adik Wartawan Terluka dan Kehilangan Sepeda Motor

Dibegal, Adik Wartawan Terluka dan Kehilangan Sepeda Motor

Satu Lagi Pembakar Rumah Wartawan di Karo Diringkus, Ini Perannya

Satu Lagi Pembakar Rumah Wartawan di Karo Diringkus, Ini Perannya

Komentar
Berita Terbaru