Selasa, 14 Oktober 2025

Terkait Dana Santunan Covid-19, Dinsos Sumut: Sampai Saat Ini Belum Cair

- Selasa, 27 Oktober 2020 11:39 WIB
Terkait Dana Santunan Covid-19, Dinsos Sumut: Sampai Saat Ini Belum Cair

digtara.com – Dinas Sosial (Dinsos) Sumatera Utara (Sumut) menyebutkan hingga saat ini belum ada pencairan terkait dana santunan Covid-19. Terkait Dana Santunan Covid-19, Dinsos Sumut: Sampai Saat Ini Belum Cair

Baca Juga:

Sekretaris Dinas Sosial Sumut, Chairin mengatakan sampai saat ini dana santunan untuk ahli waris dari korban terpapar Covid-19 belum kunjung cair.

“Ya sampai saat ini memang belum ada yang cair. Sebenarnya sudah ada standar operasional atau mekanisme yang dibuat. Kadang-kadang masyarakat mau instan saja. Sementara prosedurnya kan bukan kita yang buat melainkan dari kementerian,” terangnya, Selasa (27/10/2020).

Menurutnya, sampai saat ini Dinsos belum menjumpai kendala yang cukup signifikan. Dinas Sosial Sumut juga masih mengurus surat-surat dari Dinsos Kota Medan terhadap warganya yang meninggal karena Covid-19.

“Setelah kita terima, baru disiapkan rekomendasi untuk itu tetapi sumber anggarannya kan dari APBN Kemensos,” jelasnya.

Ia pun menghimbau Dinas Sosial Kota Medan harus hati-hati saat melakukan mengecek data calon penerima bantuan.

“Contoh sebelum mereka memberikan surat ke kami untuk memohon rekomendasi dari dinas provinsi dia harus cek dulu data ahli warisnya dan orang tua yang meninggal. Ketika mereka mengecek itu panjang juga, dari gugus tugas dan rumah sakit yang bersangkutan. Minimal dari dua itu yang tercatat apa betul demikian,” ujarnya.

Ia menuturkan warga sudah ada yang mendaftar namun terkait pencairannya masih belum diketahui. Sebab dinas sosial Sumut hanya bertugas untuk melakukan edukasi dan sosialisasi. Sedangkan mekanisme pencairan, nanti dari pihak pusat yang bertugas langsung menghubungi ahli waris.

“Setelah kita berikan surat rekomendasi ke Jakarta. Kemudian dari kementerian sosial lah yang berkomunikasi ke ahli waris. Dan itu secara langsung dan tidak melalui dinas provinsi dan kota lagi. Pencairannya juga langsung ke rekening ahli waris yang bersangkutan,” tandasnya.

[ya]  Terkait Dana Santunan Covid-19, Dinsos Sumut: Sampai Saat Ini Belum Cair

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kunjungan Wisman ke Sumatera Utara Meningkat pada Agustus 2025, Malaysia Kuasai Peringkat Teratas

Kunjungan Wisman ke Sumatera Utara Meningkat pada Agustus 2025, Malaysia Kuasai Peringkat Teratas

Sumut Raih Predikat Universal Health Coverage (UHC) Prioritas, Semua Warga Terjamin Layanan Kesehatan

Sumut Raih Predikat Universal Health Coverage (UHC) Prioritas, Semua Warga Terjamin Layanan Kesehatan

Anggota DPRD Sumut Apresiasi Kinerja Kapolda Sumut Tangani Perkara Ninawati

Anggota DPRD Sumut Apresiasi Kinerja Kapolda Sumut Tangani Perkara Ninawati

FPMS Minta Kapolda Tutup Pertambangan Diduga Ilegal di Pantai SB Binjai

FPMS Minta Kapolda Tutup Pertambangan Diduga Ilegal di Pantai SB Binjai

Rekrutmen Relawan Pajak 2025 Dibuka, Simak Tugas, Benefit, dan Cara Daftarnya

Rekrutmen Relawan Pajak 2025 Dibuka, Simak Tugas, Benefit, dan Cara Daftarnya

Mengawal Demokrasi, Polda Sumatera Utara Gelar Latihan Penanganan Aksi Unras dengan Pendekatan Humanis

Mengawal Demokrasi, Polda Sumatera Utara Gelar Latihan Penanganan Aksi Unras dengan Pendekatan Humanis

Komentar
Berita Terbaru