Kamis, 29 Januari 2026

Gabe Wely Cabut Laporan di Polda Sumut, Kasus Apa? 

- Senin, 28 Maret 2022 10:20 WIB
Gabe Wely Cabut Laporan di Polda Sumut, Kasus Apa? 

digtara.com – Trio Sasmitra Panggabean (30) atau biasa disapa Gabe Wely yang sempat membuat laporan ke Polda Sumut terkait bisnis krypto yang mencatut namanya, hari ini mencabut laporannya.

Baca Juga:

Hal itu dilakukan, lantaran dirinya dengan terlapor Andriansyah Harahap sudah berdamai.

Kuasa hukum Gabe, Adian Hariman Siregar mengatakan, hari ini kliennya sudah mencabut laporan di Direskrimsus Polda Sumut.

” Hari ini tanggal 28 Maret kita datang ke Poldasu untuk mencabut laporan kita yang kemarin telah kita buat tanggal 12 Maret 2022,” ucapnya kepada wartawan, Senin (28/03/2022) siang.

Adian menambahkan, kedua belah pihak sudah berdamai lantaran terlapor mau bertanggung jawab.

“Pihak terlapor sudah menyelesaikan apa yang menjadi tanggung jawabnya,” ucapnya lagi.

Gabe, selaku pelapor mengatakan bahwa laporan yang dibuatnya sudah selesai dan berdamai.

” Masalah sudah selesai sudah kuserahkan ke kuasa hukum,” pungkasnya.

Sementara Andriansyah Harahap yang menjadi terlapor mengaku sudah meminta maaf dan semua sudah selesai.

” Alhamdulillah dan saya wajib menyelesaikan (tanggung jawab) secara tuntas,” tuturnya.

Sebelumnya merasa namanya digunakan dengan modus koin Krypto, Trio Sasmitra Panggabean (30) atau biasa disapa Gabe Wily seorang youtuber sekaligus penyanyi lapor ke Polda Sumatera Utara, Sabtu (12/03/2022) siang.

Bersama penasihat hukumnya, Adian Hariman Siregar datang dan menuju ke SPKT Polda Sumut.

Dengan nomor : STTLP / B / 462 / III /2022 / SPKT / POLDA SUMUT, Gabe melaporkan AH ke Polisi.

“Jadi ada namanya Gabe First Coin, dipakai nama klien kami untuk menarik nasabah, dijanjikan menang (untung) padahal klien kami tidak pernah memakainya,” ucapnya kepada wartawan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut atas Dugaan Pelanggaran Perjanjian dan Gangguan Operasional

OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut atas Dugaan Pelanggaran Perjanjian dan Gangguan Operasional

AKBP Bagus Priandy Resmi Jabat Kapolres Madina, Bawa Pengalaman Kortastipidkor Polri

AKBP Bagus Priandy Resmi Jabat Kapolres Madina, Bawa Pengalaman Kortastipidkor Polri

Kenaikan Pangkat Brimob Polda Sumut di Tengah Misi Kemanusiaan, Digelar Sederhana di Lokasi Bencana

Kenaikan Pangkat Brimob Polda Sumut di Tengah Misi Kemanusiaan, Digelar Sederhana di Lokasi Bencana

Polda Sumut Perketat Pengamanan Gereja Jelang Natal, 11.678 Personel Diterjunkan

Polda Sumut Perketat Pengamanan Gereja Jelang Natal, 11.678 Personel Diterjunkan

PPMSU Desak Kapolda Evaluasi Kapolres Karo: Soroti Maraknya Narkoba

PPMSU Desak Kapolda Evaluasi Kapolres Karo: Soroti Maraknya Narkoba

Brimob Polda Sumut Temukan dan Musnahkan 10 Hektare Ladang Ganja di Mandailing Natal

Brimob Polda Sumut Temukan dan Musnahkan 10 Hektare Ladang Ganja di Mandailing Natal

Komentar
Berita Terbaru