Senin, 12 Januari 2026

Sempat Disahkan, PSSI Anulir Menantu Edy Rahmayadi Jadi Direktur PSMS

- Jumat, 26 Agustus 2022 15:07 WIB
Sempat Disahkan, PSSI Anulir Menantu Edy Rahmayadi Jadi Direktur PSMS

digtara.com – Kisruh manajemen PSMS tak kunjung berakhir. Terkini perseteruan antar pemegang saham yang berujung pada pergantian manajemen. Bahkan konflik itu sampai melibatkan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Baca Juga:

Sebelumnya, PSSI diduga kecolongan dengan mengesahkan Arifuddin Maulana sebagai Direktur PSMS Medan pada 23 Agustus 2022 lalu.

Namun keputusan penetapan menantu Gubsu Edy Rahmayadi sebagai direktur PSMS dicabut pada Kamis (25/8/2022).

Melansir detikSumut pada Jumat (26/8/2022), PSSI mencabut pengesahan official PSMS Medan atas nama Arifuddin Maulana sebagai direktur.

Diduga pencabutan itu terkait dengan adanya protes dari kubu Kodrat Shah selaku pemegang saham yang berseteru dengan Edy
Rahmayadi.

Sebab pencabutan itu dilakukan terkait dengan adanya proses hukum yang belum selesai di tubuh PT Kinantan Medan Indonesia (KMI) selaku pengelola PSMS.

“Sehubungan dengan adanya proses hukum yang belum selesai di internal PT Kinantan Medan Indonesia, maka dengan ini PSSI mencabut sertifikat pengesahan official nomor 2883/PSSI/SR-OFFICIAL/VII-2022 atas nama Arifuddin Maulana sebagai Direktur,” alasan yang terdapat di lampiran pencabutan tersebut.

Sempat Diumumkan Saat Launching

Kubu Edy Rahmayadi sempat mengklaim persoalan internal PSMS sudah selesai dengan penetapan Arifiddin Maulana sebagai Direktur PSMS dan Mulyadi Simatupang sebagai manajer tim.

Hal itu disampaikan Direktur Hukum PT KMI Bambang Abimanyu saat launching skuad PSMS Medan pada Rabu (24/8) yang lalu.

“Alhamdulillah, dengan keluarnya pengesahan dari PSSI tersebut, maka persoalan internal PSMS sudah selesai. Arifuddin Maulana sah sebagai Direktur PSMS,” kata Bambang Abimanyu.

Pengesahan Arifuddin Maulana sebagai Direktur PSMS tertuang dalam Sertifikat Pengesahan Official dengan nomor 2883/PSSI/SR-OFFICIAL/VIII-2022. Sertifikat yang tersebut tertanggal 23 Agustus 2022 dan ditandatangani Sekretaris Jendral PSSI, Yunus Nusi SE.

Selain direktur, PSSI juga mengeluarkan sertifikat pengesahan kepada Mulyadi Simatupang sebagai manajer PSMS Medan. Pengesahan tersebut tertuang dalam Sertifikat nomor 2703/PSSI/SR-OFFICIAL/VIII-2022.

Dengan keluarkan sertifikat pengesahan dari PSSI tersebut, Bambang mengaku PSMS sudah siap tampil di Liga 2 musim ini. Para punggawa lapangan Ayam Kinantan juga kata sudah disahkan oleh PSSI.

“Dengan keluarnya pengesahan ini, tim PSMS siap tampil di Liga 2 musim ini. Pemain yang memperkuat PSMS pada musim ini juga sudah disahkan olehcohcclpcp PSSI,” tutup Bambang.

Namun kini dengan keluarnya pencabutan tersebut, bagaimana nasib PSMS untuk berlaga di Liga 2?’

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kunjungi Toko Merchandise PSMS Medan, Gubernur Bobby Dorong Peningkatan Pemasukan Klub

Kunjungi Toko Merchandise PSMS Medan, Gubernur Bobby Dorong Peningkatan Pemasukan Klub

Ronny Pasla Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun, Legenda Kiper PSMS Medan dan Timnas Indonesia

Ronny Pasla Meninggal Dunia di Usia 79 Tahun, Legenda Kiper PSMS Medan dan Timnas Indonesia

Sering Kena Sanksi, Presiden PSMS Medan Minta Suporter Bijak Dukung Tim

Sering Kena Sanksi, Presiden PSMS Medan Minta Suporter Bijak Dukung Tim

2 Ofisial PSMS Medan Dapat Sanksi Komite Disiplin PSSI, Ini Pasalnya

2 Ofisial PSMS Medan Dapat Sanksi Komite Disiplin PSSI, Ini Pasalnya

Target PSMS Medan Amankan Posisi di Liga 2 Sua Nusantara FC

Target PSMS Medan Amankan Posisi di Liga 2 Sua Nusantara FC

Gol Semata Wayang Imam Bagus Bawa PSMS Medan Bungkam Nusantara United FC

Gol Semata Wayang Imam Bagus Bawa PSMS Medan Bungkam Nusantara United FC

Komentar
Berita Terbaru