Minggu, 05 Oktober 2025

Kapal Pesiar Mewah Asal Maladewa Bersandar di Perairan Aceh, Ini Sebabnya

- Senin, 08 Februari 2021 16:12 WIB
Kapal Pesiar Mewah Asal Maladewa Bersandar di Perairan Aceh, Ini Sebabnya

digtara.com – Kapal pesiar asing mewah dari Maladewa tujuan Singapura yang masuk Perairan Laut Aceh tanpa izin ditahan Imigrasi dan TNI AL di tengah Laut, Senin (8/2/2021). Kapal Pesiar Mewah Asal Maladewa Bersandar di Perairan Aceh, Ini Sebabnya

Baca Juga:

Hal ini dilakukan karena kapal asing itu tidak bisa bersandar di Pelabuhan Ulee Lheu dimana para kru kapal asing tersebut harus uji swab terlebih dulu.

Kapal TNI Angkatan Laut bersama Kapal Bea Cukai sempat mendatangi kapal asing tersebut beberapa saat untuk melakukan pengecekan.

Hingga kini kapal tersebut masih ditahan di tengah laut sampai menunggu langkah selanjutnya dari pihak ke imigrasian.

Kapal tersebut diduga sempat berada di Pulau Rusa Aceh Besar selama beberapa hari dan hari ini telah dibawa ke Selat Benggala untuk pemeriksaan lebih lanjut oleh pihak keimigrasian.

Saat ini, kapal asing tersebut masih bertahan di tengah laut. Dari informasi sementara sebanyak 18 orang kru kapal tersebut akan diswab untuk bisa dilakukan pemeriksaan lanjutan oleh pihak imigrasi.

Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banda Aceh menahan 18 paspor kru kapal pesiar asing dengan nama La Datcha George Town yang sebelumnya lego jangkar di perairan Pulau Rusa, Kabupaten Aceh Besar.

Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banda Aceh, Telmaizul Syatri mengatakan, paspor kru kapal pesiar asing tersebut ditahan karena mereka masuk wilayah Indonesia tanpa izin.

“Paspor mereka ditahan, namun mereka belum diperiksa karena pandemi COVID-19. Saat ini, mereka masih berada di kapal menjalani isolasi sebelum menjalani tes usap untuk memastikan apakah mereka positif COVID-19 atau tidak,” kata Telmaizul Syatri di Banda Aceh.

Sementara itu, di Pelabuhan Ulee Lheue, Banda Aceh, kapal pesiar asing tersebut ditarik dari Pulau Rusa ke perairan Ujung Pancu dengan pengawal kapal perang TNI AL.

Informasi lainnya, kapal tersebut tidak memberitahukan masuk ke perairan Indonesia. Kemudian, tidak mengibarkan bendera Indonesia serta tidak menyalakan sinyal posisi kapal.

Salah seorang warga, Tarmizi mengaku melihat kapal tersebut saat diarahkan Kapal TNI Angkatan Laut bersama Kapal Bea Cukai menuju Selat Benggala.

“Saya lihat kapal asing tersebut saat di Selat Benggala diiringi dengan kapal TNI AL. Saya baru melihat kapal seperti itu kali ini dan sebelumnya belum pernah ada kapal seperti itu,” ujar warga pesisir Ulee Lheu.

Adapun data 18 warga negara asing manifes penumpang kapal Yacth La Datcha George Town yakni Alexander Baronjan, kapten, warga negara Jerman, Georges Smith warga negara Inggris, Matthew Kirton warga negara Inggris.

Lewis Myersallen warga negara Inggris, Joseph Stefan Williams warga negara Inggris, Tomas William Jewell warga negara Inggris, Luke Bainbridge warga negara Inggris, Alaksandr Mikhalchuk warga negara Belarusia.

Jem Sylan Payne warga negara Inggris, Liam O’Brien warga negara Inggris, Olivia Catherine Tew warga negara Inggris, Nicky Thomas Fredriks warga negara Belanda, Gabriel Salar Oja warga negara Filipina.

Serta Katrina Sonia warga Kanada, Demi Yoka Nagel warga negara Belanda, Arturo Segundo Lope Gomez warga negara Spanyol, Alex Trass warga negara Belanda, dan Rudolf Nelissen warga negara Belanda seperti dilansir dari MNC Media.

[ya]  Kapal Pesiar Mewah Asal Maladewa Bersandar di Perairan Aceh, Ini Sebabnya

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru