Aksi Heroik Bripka Marten Taus Padamkan Api pada Kabel Listrik Terbakar
                digtara.com – Aksi heroik ditunjukkan Bripka Mathen Taus, anggota Logistik Polres Kupang, Kamis (16/9/2021) siang. Ia memadamkan api pada kabel yang terbakar akibat arus pendek di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Oeba, Kecamatan Kota Lama, Kota Kupang.
Baca Juga:
Aksi ini dilakukan dengan cara naik ke atas kendaraan truk dinas Polres Kupang lalu memadamkan api tersebut.
Baca:Â Pekan Depan, Petani di Kupang Bunuh Tetangga Karena Kepergok Curi Kelapa Disidang
Bripka Marthen Taus mengaku kalau saat itu ada kerumunan warga di swkitar Strat A, Kota Kupang tepatnya di samping patung Komodo Oeba akibat ada kabel telepon yang terbakar.
Bripka Marten Taus, anggota Logistik Polres Kupang yang kebetulan melintas di lokasi kejadian lalu mencoba mencari tahu apa yang sedang terjadi.
Saat terjadi kebakaran, warga sudah mencoba memadamkan api menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (Apar) milik warga namun karena posisi api di ketinggian sehingga sulit untuk dipadamkan.
Bripka Marthen yang saat itu ada di lokasi kejadian langsung berinisiatif memarkirkan mobil dinas truk Polres Kupang untuk bisa naik ke atasnya dan membantu memadamkan api.
Oleh karena posisi yang mudah sehingga api pada kabel bisa dipadamkan dan tidak merambat pada kabel listrik.
Diketahui bahwa kabel yang terbakar merupakan bagian dari kabel telepon dan terbakar pada 3 titik. (imanuel lodja)
                        11 Anggota Berprestasi Dapat Penghargaan dari Kapolda NTT
                        Anggota Polri Penganiaya Warga Ende Diamankan Di Polda NTT, Polda NTT Pastikan Dua Pekan Kedepan Sudah Digelar Sidang Kode Etik
                        Satu Pekan ini, Ratusan Siswa SPN Polda NTT Jalani Latja di Polresta Kupang Kota
                        Jalani Pemeriksaan Kode Etik, Bripda OPA Dibawa ke Kupang
                        Pengunjung Gebyar UMKM dan Pesta Rakyat “Katong Deng Polda NTT" Ikrarkan Sumpah Pemuda