Senin, 27 Mei 2024

Mertua Ungkap Jonathan Frizzy Mualaf Sejak 2012

- Jumat, 01 Oktober 2021 07:31 WIB
Mertua Ungkap Jonathan Frizzy Mualaf Sejak 2012

digtara.com – Neni, mertua Jonathan Frizzy mengungkap kalau menantunya itu sudah mualaf sejak menikah dengan Dhena Devanka. Saat itu pria yang akrab disapa Ijonk itu sudah mengganti kepercayaannya dengan didampingi Kepala KUA Jakarta Selatan.

Baca Juga:

Hal ini disampaikan Neni saat menemani anaknya, Dhena Devanka hadir pada sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, baru-baru ini.

“Mualaf (Jonathan Frizzy)” ujar Neni.

“Kepala KUA Jakarta Selatan (yang membimbing jadi mualaf)” tegasnya.

Dilanjutkan Neni, Jonathan Frizzy menjadi seorang mualaf sejak 4 Mei 2012. Itu dilakukan sebelum resmi menikahi Dhena Devanka.

“4 Mei 2012 (jadi mualaf)” lanjutnya.

Diketahui, Jonathan Frizzy selama ini kerap dipertanyakan mengenai keyakinannya. Hal itu karena dia dan Dhena Devanka sebelum menikah menganut keyakinan yang berbeda.

Banyak yang menanyakan soal keyakinan keduanya setelah menikah. Ada yang menyebut Dhena Devanka berpindah keyakinan setelah menikah, ada juga yang menyebut jika Jonathan-lah yang pindah keyakinan.

Mengenai hal itu, Neni yang merupakan ibu kandung Dhena Devanka santai dengan ucapan warganet. Ia tidak mendengarkan ucapan warganet itu.

“Itu wallahualam, kita balikin ke orang masing-masing. Kita sebagai muslim nggak setuju dengan perceraian ini tapi bagaimana lagi,” lanjutnya.

Mengenai hubungan rumah tangga Dhena dan Jonathan di awal pernikahan, Neni tak mau menjawab. Ia meminta agar awak media menanyakan langsung pada Dhena Devanka.

“Itu Dhena aja (tanyakan pada Dhena)” tutur Neni.

Diketahui, Dhena Devanka menggugat cerai Jonathan Frizzy di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Kini agenda sidang itu sudah menempuh dua kali jalur mediasi.

Jonathan sebelumnya terlihat hadir di sidang mediasi. Mediasi keduanya pun gagal dan sidang cerai terus berjalan. Sedangkan Dhena Devanka tak pernah absen dan selalu ingin proses cerainya cepat selesai.

Dhena Devanka mengungkapkan, kini sudah tak lagi mau rujuk. Hal itu karena ia sudah merasa lelah dan tak lagi memberi kesempatan untuk suaminya itu.

“Karena saya sudah memberikan kesempatan berkali-kali, tapi toleransi saya sudah habis, ya sudah saya tidak mau,” ujar Dhena Devanka, ditemui usai sidang di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. (detik)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru