Jawa Tengah Memiliki 1.326 Desa Wisata, Sarif Kakung Minta Pengelola Kelola Secara Profesional
digtara.com - Saat ini Jawa Tengah telah memiliki 1.326 desa wisata yang tersebar di berbagai kabupaten dan kota di Jawa Tengah. Masing-masing desa wisata diharapkan dapat berkontribusi menarik kunjungan dengan keunikan dan kekayaan lokalnya.
Baca Juga:
- Cegah Banjir, Longsor dan Kekeringan, Sarif Kakung Gencarkan Gerakan Menanam Pohon
- Hari Kesehatan Nasional 2025, Sarif Kakung Dukung Program Pelayanan Kesehatan Dokter Spesialis Keliling
- Pemerintah Tetapkan Gus Dur Pahlawan Nasional. Sarif Kakung: Sebagai Pengingat Bahwa Gus Dur Mempunyai Jasa untuk Menyatukan Seluruh Umat Beragama
"Standarnya harus tetap profesional. Karena hari ini isu keamanan menjadi perhatian penting," ungkap Sarif, Kamis (13/11/2025).
Baca Juga:

Sarif juga menyoroti pentingnya menjaga keunikan dan autentisitas lokal dalam pengembangan desa wisata. Pembangunan dan pengembangan desa wisata memerlukan keserasian budaya, penggunaan kearifan dan keunikan lokal, pemanfaatan daya tarik wisata, serta pemberdayaan masyarakat setempat.
Baca Juga:
Kakung menekankan bahwa sektor pariwisata memiliki daya ungkit ekonomi yang besar. "Ini investasi jangka panjang bagi ekonomi rakyat," terang legislator dari daerah pemilihan (dapil) Banyumas dan Cilacap ini.
Selain itu, kata Kakung sapaan akrab Sarif Abdillah, pengembangan desa wisata khususnya di Jawa Tengah perlu sebuah wadah kegiatan berupa event yang bisa digunakan untuk mengukur perkembangan desa wisata sekaligus ajang kompetisi dan koordinasi.
Tidak berhenti disini, supaya desa wisata tumbuh dan berkembang pesat, maka perlunya pendampingan. Menurut Kakung, pendampingan yang dilakukan harus disesuaikan dengan klasifikasi desa wisata yaitu; rintisan, berkembang, dan mandiri, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Kepariwisataan.
Baca Juga:
"Kita ingin dengan klasifikasi tersebut ada pendampingan yang menyesuaikan kebutuhan. Misalnya, bagi desa yang masih rintisan, perlu pendampingan khusus agar tidak takut memulai dan bisa berkembang," tegas politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini. (San).
Cegah Banjir, Longsor dan Kekeringan, Sarif Kakung Gencarkan Gerakan Menanam Pohon
Hari Kesehatan Nasional 2025, Sarif Kakung Dukung Program Pelayanan Kesehatan Dokter Spesialis Keliling
Pemerintah Tetapkan Gus Dur Pahlawan Nasional. Sarif Kakung: Sebagai Pengingat Bahwa Gus Dur Mempunyai Jasa untuk Menyatukan Seluruh Umat Beragama
Sarif Kakung Kampanyekan Memakai Sarung Guna Mendukung Industri Tekstil dan Ekonomi Kreatif Lokal Jateng
Cilacap Penyumbang PMI Tertinggi Nomor 2 di Indonesia dan Nomor 1 di Jateng, Sarif Kakung Minta Pemerintah Perkuat Perlindungan
Sarif Kakung Ajak Generasi Muda Nguri-uri Kesenian Wayang untuk Tumbuhkan Nasionalisme
DPW PKB Jateng Gelar Tasyakuran Pahlawan Nasional. Gus Yusuf: Kiai Kholil Bangkalan Guru Segala Guru, Gus Dur Guru Bangsa
Dua Kepala Dinas Pemko Medan Jadi Tersangka Korupsi Medan Fashion Festival 2024
Brimob Polda Sumut Temukan dan Musnahkan 10 Hektare Ladang Ganja di Mandailing Natal
Terungkap! Ini Motif Ledakan di SMAN 72 Jakarta Utara, Gubernur Pramono: Bukan karena Bullying
Gas Air Mata Kadaluarsa di Tiga Polres di NTT Dimusnahkan
Propam Polres Rote Ndao Awasi Ketat Disiplin Anggota Polri
Polres TTU Pantau Dan Awasi Tiga SPBU di Kabupaten TTU