Sabtu, 27 Juli 2024

Tewas di Bawah Tower, Jenazah Penjual Balon di Kupang Dievakuasi Satgas Covid-19

Imanuel Lodja - Sabtu, 30 Januari 2021 16:59 WIB
Tewas di Bawah Tower, Jenazah Penjual Balon di Kupang Dievakuasi Satgas Covid-19

digtara.com – Joni Agustin (45), penjual balon keliling ditemukan tewas di bawah tower depan kantor graha pena Harian Timor express, Jalan Piet A Tallo, Kelurahan Liliba, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang, Sabtu (30/1/2021) malam. Jenazah Penjual Balon di Kupang

Baca Juga:

Penemuan jenazah Joni menghebohkan warga sekitar dan warga yang melintas di kawasan tersebut.

Awalnya Paulus B (47), warga yang kebetulan melintas di lokasi tersebut kaget dengan Joni yang tidur di sisi jalan, padahal sedang hujan deras

Di sisi Joni ada barang dagangannya berupa balon hias.

Paulus juga enggan menyentuh dan mendekati Joni namun ia memilih melaporkan ke polisi.

Belakangan diketahui kalau Joni merupakan warga Labat, Kelurahan Bakunase II, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang.

Baca: Sedang Melayat, Kepala Dusun di Kupang Ditikam Tetangga Hingga Sekarat

Sejumlah warga yang melintas mengenali Joni dan menghubungi Margaretha Agusten (42), kerabat korban yang juga warga Kelurahan Liliba.

Kapolsek Oebobo, AKP Magdalena G Mere, SH yang tiba di lokasi langsung memasang garis polisi dan menghubungi tim gugus tugas penanganan covid-19 Kota Kupang.

Petugas gugus tugas penanganan covid-19 Kota Kupang dengan menggunakan APD lengkap mendatangi lokasi mengevakuasi korban dan membawa ke rumah sakit Bhayangkara Titus Uly Kupang.

Evakuasi dilakukan hingga pukul 21.30 wita.

Kapolsek Oebobo, AKP Magdalena G Mere, SH mengaku kalau pihaknya masih menunggu hasil pemeriksaan medis terkait penyebab kematian korban.

“Keluarga korban sudah ada dan memastikan kalau korban adalah Joni yang selama ini berjualan balon keliling,” tandasnya.

Tewas di Bawah Tower, Jenazah Penjual Balon di Kupang Dievakuasi Satgas Covid-19

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru