Maret, Masyarakat Binjai Mulai Disuntik Vaksin Covid-19

digtara.com – Baru-baru ini Pemerintah Sumatera Utara (Sumut) telah menerima 40.000 vaksin Covid-19 yang akan dibagikan ke seluruh daerah di Sumatera Utara. Disuntik Vaksin Covid-19
Baca Juga:
Rencananya, vaksin ini akan digunakan pertama kali untuk tenaga medis. Sementara, masyarakat mendapatkan tahap ketiga.
“Tahap pertama nanti, penyuntikan vaksin dilakukan kepada tenaga medis. Untuk tahap kedua kepada pelayan publik seperti Polri dan ASN. Nah, yang terakhir baru vaksin diberikan kepada masyarakat,” terang Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit (P2P) Dinkes Binjai, dr Indra Tarigan, Jumat (8/1/2021).
Dijelaskannya, vaksin tahap pertama akan dimulai pertengahan Januari hingga Februari. Sedangkan tahap dua rencananya akan dilakukan Februari sampai Maret.
“Kalau untuk tahap tiga yang akan mengarah kepada masyarakat rencananya akan kita lakukan pada Maret dan April di masing-masing puskesmas sesuai domisili warga tersebut,” jelasnya.
Baca: BPOM: Meski Sudah Didistribusikan, Vaksin Sinovac Belum Boleh Disuntikkan
Usia Produktif
Masih katanya, vaksin Covid-19 nantinya akan diberikan kepada usia produktif antara 18 hingga 59 tahun.
“Jadi hal ini sesuai dengan petunjuk dari kementerian kesehatan yang menyebutkan kalau penggunaan vaksin didahulukan bagi usia produktif,” ucap dr. Indra.
Baca: Hapus Keraguan Masyarakat, Kadis Kesehatan Binjai Siap Jadi Orang Pertama Disuntik Vaksin
Ketika ditanyai terkait jumlah tenaga media yang akan mendapat vaksin, dr. Indra mengatakan kalau dari data yang diterima, ada sekitar 1.500 orang.
Sementara, untuk keseluruhan Sumber Daya Manusia Kesehatan (SDMK) di Kota Binjai berkisar 3000 lebih yang tersebar di Puskesmas, klinik dan rumah sakit.
“Di Puskesmas yang ada di Kota Binjai itu ada sekitar 600-an orang, untuk di klinik sekitar 400-an dan rumah sakit sekitar 2000 orang lebih,” cetusnya.
Hingga saat ini, Pemkot Binjai masih menunggu kedatangan vaksin Covid-19 dari Pemerintah Provinsi Sumut.
“Kita masih menunggu dan jumlah yang akak diterima juga kita belum dapat pastikan,” tutupnya.
Mulai Maret, Masyarakat Binjai Mulai Disuntik Vaksin Covid-19

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur
