Rabu, 14 Januari 2026

Gubernur Sumut: Masyarakat Harus Taati Prokes Apapun Alasannya

- Selasa, 01 Desember 2020 05:38 WIB
Gubernur Sumut: Masyarakat Harus Taati Prokes Apapun Alasannya

digtara.com – Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi menghimbau masyarakat untuk ikuti protokol kesehatan apapun alasannya usai melakukan rapat koordinasi dengan tenaga kesehatan di rumah dinas Gubernur, Senin (30/11/2020). Gubernur Sumut: Masyarakat Harus Taati Prokes Apapun Alasannya

Baca Juga:

“Masyarakat harus ikutin protokol kesehatan apapun alasannya. Kesehatan yang membuat rakyat kita aman. Jadi  penangkal utamanya adalah penetapan protokol kesehatan,” ucapnya.

Edy menambahkan masyarakat harus menggunakan masker, mengatur jarak dan mencuci tangan. Selain itu diungkapkan pula sampai saat ini terkait vaksin Covid-19 masih sedang diatur.

“Kalau soal vaksin nanti kita lihat karena sampai saat ini kami masih merencanakan pengaturannya. Tetapi yang paling prioritas sampai saat ini tetap ikuti protokol kesehatan,” sebutnya.

Ia juga menuturkan sampai saat ini masih membicarakan bagaimana mekanisme vaksin bila datang ke Sumatera Utara. Termasuk untuk warga di zona mana yang akan diprioritaskan.

“Kalau soal vaksin kami masih membicarakan bagaimana caranya kalau nanti datang. Dimana yang fokus apakah di zona merah, hijau, Oren, atau kuning. Ini yang masih kita koordinasikan,” katanya.

Untuk sampai saat ini, katanya, belum ada diajukan Vaksin ke Jakarta karena harus tahu dulu jumlahnya berapa yang dianjurkan. “Kita hitung dulu baru diajukan dan diuji coba,” tambahnya.

[ya]  Gubernur Sumut: Masyarakat Harus Taati Prokes Apapun Alasannya

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru