Jumat, 09 Januari 2026

LPPDM Manggarai Barat Desak KSOP dan Pemilik Kapal KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Kapal Tenggelam

Imanuel Lodja - Kamis, 08 Januari 2026 14:00 WIB
LPPDM Manggarai Barat Desak KSOP dan Pemilik Kapal KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Kapal Tenggelam
ist
LPPDM Manggarai Barat Desak KSOP dan Pemilik Kapal KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Kapal Tenggelam

digtara.com -Lembaga Pengkaji Peneliti Demokrasi Masyarakat (LPPDM) Kabupaten Manggarai Barat, NTT menggelar aksi demonstrasi pada Kamis (8/1/2026).

Baca Juga:

Aksi ini digelar terkait dengan tragedi tenggelamnya KM Putri Sakinah di Perairan Pulau Padar, Kecamatan Komodo, Kabupaten Manggarai Barat pada 26 Desember 2025 lalu.

Aksi dipimpin Marsel Ahang (Ketua LPPDM sekaligus koordinator aksi) bersama Koordinator Lapangan, Afentinus Ovan dan Rikardus Morgan (Orator).

Mereka mengusung spanduk bertuliskan "tetapkan tersangka KSOP Labuan Bajo dan pemilik kapal terkait tenggelamnya KM Putri Sakinah, LSM LPPDM Bersuara".

Baca Juga:
Peserta aksi berkumpul di pertigaan patung komodo pasar baru sebagai titik kumpul sekaligus titik start.

Mereka kemudian menuju kantor KSOP Kelas III Labuan Bajo dan melakukan orasi serta menyampaikan pernyataan sikap.

Dalam pernyataan sikapmya, mereka mendesak Polres Manggarai Barat dan Polda NTT segera metapkan tersangka kepala KSOP Labuan Bajo, pemilik kapal Putri Sakinah, agen perjalanan atau operator, kapten kapal dan Anak buah Kapal (ABK) sebagai tersangka.

"Polres Manggarai Barat dan Polda NTT segera lakukan penyelidikan khusus terhadap pengurus forum komunikasi keagenan kapal Labuan bajo (FOKAL), dan diduga illegal," ujarnya.

Mereka juga mendesak Kementerian Perhubungan segera memutasi semua staf kesyabbandaran dan otoritas pelabuan (KSOP) Labuan Bajo karena diduga mafia dan pungli penerbitan surat dan persetujuan berlayar (SPB), perijinan dan layanan kapal, jasa tambal kapal, dugaan keterlibatan bisnis ilegal, pemilihan antrian bongkar muat.

LPPDM juga memberikan dukungan kepada pemerintah untuk tetap membuka akses pariwisata di Labuan Bajo.

Baca Juga:

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Nahkoda dan ABK Bagian Mesin KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Tenggelamnya Kapal Wisata

Nahkoda dan ABK Bagian Mesin KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Tenggelamnya Kapal Wisata

Hari Ke-14, Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Satu WNA Spanyol Korban KM Putri Sakinah

Hari Ke-14, Tim SAR Gabungan Lanjutkan Pencarian Satu WNA Spanyol Korban KM Putri Sakinah

Truk Muatan Semen di Manggarai Barat Jatuh ke Jurang, Satu Warga Meninggal Dunia dan Tiga Luka-luka

Truk Muatan Semen di Manggarai Barat Jatuh ke Jurang, Satu Warga Meninggal Dunia dan Tiga Luka-luka

Lagi, Tim SAR Gabungan Perpanjang Dua Hari Pencarian Satu WNA Spanyol Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo

Lagi, Tim SAR Gabungan Perpanjang Dua Hari Pencarian Satu WNA Spanyol Korban Kapal Tenggelam di Labuan Bajo

Kedubes Spanyol Minta Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Manggarai Barat Diperpanjang

Kedubes Spanyol Minta Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Manggarai Barat Diperpanjang

168 Personil Dikerahkan Cari Satu WNA Spanyol Korban Kapal Tenggelam di Manggarai Barat

168 Personil Dikerahkan Cari Satu WNA Spanyol Korban Kapal Tenggelam di Manggarai Barat

Komentar
Berita Terbaru