Jumat, 09 Januari 2026

Tenggelam Saat Selamatkan Anaknya, Pria di Ende Ditemukan Meninggal Dunia

Imanuel Lodja - Jumat, 02 Januari 2026 15:48 WIB
Tenggelam Saat Selamatkan Anaknya, Pria di Ende Ditemukan Meninggal Dunia
ist
Proses evakuasi jenazah pria di Ende

digtara.com -Fransiskus Manda (40) tenggelam saat menyelamatkan anaknya yang berenang di Perairan Pantai Mbuli Kecamatan Wolowaru Ende, Nusa Tenggara Timur pada Kamis (1/1/2026).

Baca Juga:

Tenggelamnya korban dilaporkan ke Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere pada Kamis petang.

Kepala Desa Kerang Wolowaru menginformasikan bahwa kejadian bermula pada pukul 15.30 Wita korban (Fransiskus Menda) bersama anaknya hendak menikmati hari libur tahun baru dengan berenang di Pantai Mbuli.

Pukul 16.00 Wita, anaknya tenggelam dan diselamatkan oleh ayahnya, Fransiskus Menda.

Baca Juga:
Namun naas pada hari itu gelombang pantai Mbuli sedang tinggi dan korban kehabisan nafas untuk menuju ketepian.

Sementara anak dari korban telah selamat dan sampai ke tepian.

Fathur Rahman kepala Kantor SAR Maumere selaku SMC (SAR Mission Coordinator) mengerahkan Tim Rescue Kantor SAR Maumere menuju lokasi kejadian.

"Setelah menerima informasi dengan membawa kapal rubber boat Kantor SAR Maumere beserta Peralatan Selam, Tim SAR Gabungan pada pagi hari tadi pukul 06.00 Wita sudah melaksanakan operasi SAR termasuk para nelayan menjadi salah satu Tim SAR Gabungan untuk mencari korban," lanjut Fathur

Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban dalam kondisi meninggal dunia pada Jumat (2/1/2026) pukul 07.40 Wita pagi ini setelah melaksanakan penyelaman di lokasi kejadian selankutnya korban dievakuasi ke rumah duka.

Tim SAR Gabungan yang terlibat terdiri dari aparat Desa Mbuli Waralau, Camat Kecamatan Wolowaru, Babinsa Wolowaru, Polsek Wolowaru, nelayan dan puluhan masyarakat setempat.

Baca Juga:

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
LPPDM Manggarai Barat Desak KSOP dan Pemilik Kapal KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Kapal Tenggelam

LPPDM Manggarai Barat Desak KSOP dan Pemilik Kapal KM Putri Sakinah Jadi Tersangka Kasus Kapal Tenggelam

Muncul Kekhawatiran Haji Khusus Tak Berangkat, Kemenhaj Pastikan Proses Pelunasan dan PK Haji Khusus Tuntas Sesuai Tenggat Saudi

Muncul Kekhawatiran Haji Khusus Tak Berangkat, Kemenhaj Pastikan Proses Pelunasan dan PK Haji Khusus Tuntas Sesuai Tenggat Saudi

Pasca Insiden Kapal Tenggelam, Wisata dan Pelayaran ke TN Komodo Tutup Total

Pasca Insiden Kapal Tenggelam, Wisata dan Pelayaran ke TN Komodo Tutup Total

Ditpolairud Polda NTT Tambah Peralatan Dukung Percepatan Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Pulau Padar

Ditpolairud Polda NTT Tambah Peralatan Dukung Percepatan Pencarian Korban Kapal Tenggelam di Pulau Padar

Pencarian Hari Kelima Korban Kapal Tenggelam Masih Nihil

Pencarian Hari Kelima Korban Kapal Tenggelam Masih Nihil

Tenggelam Saat Mandi, Pelajar di Nagekeo Ditemukan Meninggal Dalam Muara

Tenggelam Saat Mandi, Pelajar di Nagekeo Ditemukan Meninggal Dalam Muara

Komentar
Berita Terbaru