Minggu, 26 Januari 2025

35 Orang Meninggal Kecelakaan Selama Operasi Patuh Toba 2024, Polisi Keluarkan 34.960 Teguran dan Tilang

Arie - Rabu, 31 Juli 2024 09:34 WIB
35 Orang Meninggal Kecelakaan Selama Operasi Patuh Toba 2024, Polisi Keluarkan 34.960 Teguran dan Tilang
istimewa
Ilustrasi.

digtara.com - Sebanyak 35 orang meninggal duia akibat kecelakaan selama Operasi Patuh Toba 2024.

Baca Juga:

Sementara itu, ada 34.960 teguran dan tilang yang dikeluarkan selama operasi tersebut.

Di antaranya, 16.411 merupakan teguran dan 18.545 terkena tilang.

Dari jumlah tersebut, 17.758 di anaranya tilang manual, 647 ETLE statis dan 140 ELTE mobile.

Jumlan tersebut mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan tahun 2023 lalu yang hanya 1.559 pengendara yang ditilang, dan 19.048 sanksi teguran.

Ada 121 kecelakaan yang terjadi selama Operasi Patuh Toba 2024. Dari jumlah itu, 35 orang dilaporkan tewas, 54 mengalami luka berat dan 112 orang luka ringan.

Jumlah kecelakaan itu juga mengalami kenaikan dibandingkan tahun sebelumnya. Pada tahun 2023, tercatat ada 50 kejadian, 16 orang meninggal dunia, 16 korban luka berat, 77 luka ringan.

"Ke depan kami terus melakukan kegiatan rutin yang ditingkatkan dalam rangka terus menjaga perilaku berlalu lintas masyarakat," kata Dirlantas Polda Sumut Kombes Muji Ediyanto, melansir Antara, Rabu (31/7/2024).

Dalam operasi ini, kata Muji, perilaku masyarakat dalam berkendara lebih baik dari sebelumnya, dengan mematuhi peraturan lalu lintas, walaupun masih ada yang melakukan pelanggaran.

"Kegiatan ini juga bertujuan pada saat PON menjaga ketertiban berlalu lintas, agar tidak mengganggu tamu, para atlet, ofisial yang datang ke Sumut," katanya.

Disclaimer:Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tutorial Gantung Diri Marak di Media Sosial, Polisi Bakal Telusuri Akun Media Sosial

Tutorial Gantung Diri Marak di Media Sosial, Polisi Bakal Telusuri Akun Media Sosial

Polisi Evakuasi Pohon Tumbang di Labuan Bajo Antisipasi kemacetan dan Kecelakaan

Polisi Evakuasi Pohon Tumbang di Labuan Bajo Antisipasi kemacetan dan Kecelakaan

Cek! Inilah Link Pengumuman Seleksi SIPSS 2025, Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana S1 S2 Sarjana Terapan

Cek! Inilah Link Pengumuman Seleksi SIPSS 2025, Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana S1 S2 Sarjana Terapan

Gawat! Warga Desa Tak Izinkan Orangtua Bayi yang Meninggal Dianiaya Ibunya Pulang Kampung, Polisi Turun Tangan

Gawat! Warga Desa Tak Izinkan Orangtua Bayi yang Meninggal Dianiaya Ibunya Pulang Kampung, Polisi Turun Tangan

Pick Up Tabrak Tebing di Sumba Barat, 5 Orang Meninggal, Belasan Luka-luka

Pick Up Tabrak Tebing di Sumba Barat, 5 Orang Meninggal, Belasan Luka-luka

Angkot Tabrak Truk saat Nyalip di Simalungun, 6 Orang Jadi Korban

Angkot Tabrak Truk saat Nyalip di Simalungun, 6 Orang Jadi Korban

Komentar
Berita Terbaru