Pamit ke Tempat Pesta, Warga di Sabu Raijua Ditemukan Tewas Dalam Kali
digtara.com - Marthen Luther Djami (61), warga Desa Nadawawi, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua, NTT ditemukan tewas dalam kali, Rabu (13/3/2024).
Baca Juga:
Korban ditemukan dalam posisi terendam dalam air di crossway kali Adju Natta, Desa Nadawawi, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua.
Kapolres Sabu Raijua, AKBP Paulus Natonis yang dikonfirmasi Kamis (14/3/2024) membenarkan kejadian ini.
Disebutkan kalau pada Selasa (12/3/2024), korban berjalan kaki menghadiri acara kumpul kanoto atau kumpul keluarga di rumah Rehabeam di Desa Nadawasi, Kecamatan Sabu Barat, Kabupaten Sabu Raijua.
Di tempat acara tersebut, korban sempat mengkonsumsi minuman keras tradisional.
Pada pukul 22.00 Wita, korban terlihat pulang ke rumahnya seorang diri dengan berjalan kaki.
10 menit setelah korban pulang, di wilayah tersebut terjadi hujan disertai angin yang kencang selama kurang lebih 30 menit.
Perjalanan dari rumah korban ke tempat acara ke rumah korban harus melewati kali Adju Natta.
Rabu (13/3/2024) pagi sekitar pukul 05.30 Wita, seorang warga hendak menuju ke rumah kakaknya di Desa Raekore, Kecamatan Sabu Barat.
Saat berada di TKP, ia menemukan korban sedang berada di dalam air dengan posisi badan dan kepala terendam di dalam air.
Selanjutnya ia terus berjalan dan bertemu dengan warga yang lain kemudian menceritakan apa yang dilihat kepada rekannya.
Mereka pun kembali ke lokasi kejadian dan melihat korban. Setelah melihat korban, mereka langsung menginformasikan penemuan tersebut kepada Bhabinkamtibmas Desa Nadawawi, Brigpol Gito dan seterusnya dilakukan olah TKP oleh Sat Reskrim Polres Sabu Raijua.
Jenazah korban pun dievakuasi ke Puskesmas Seba, Kabupaten Sabu Raijua untuk pemeriksaan korban lebih lanjut.
Pulang Latihan di Gereja, Remaja Putri di Sabu Raijua Tergelincir ke Sungai dan Ditemukan Meninggal Dunia
Sumba Barat Daya dan Sabu Raijua, Daerah dengan IPM Terendah di NTT
Pensiunan ASN di Sabu Raijua Ditemukan Tewas dengan Kondisi Membusuk dalam Rumah
Kepala Desa dan Bendahara Desa di Kabupaten Sabu Raijua Selewengkan Dana Desa
Polisi di Sabu Raijua Bongkar Lokasi Judi Sabung Ayam