Sabtu, 10 Januari 2026

Spesialis Curanmor Dibekuk Polisi Setelah Buron Satu Tahun

Imanuel Lodja - Jumat, 08 Desember 2023 19:27 WIB
Spesialis Curanmor Dibekuk Polisi Setelah Buron Satu Tahun
istimewa
Spesialis Curanmor Dibekuk Polisi Setelah Buron Satu Tahun
digtara.com -Pelarian Oktovianus Katsio Kopong alias Kopong berakhir sudah.

Setelah satu tahun buron, ia pun ditangkap polisi dari Satreskrim Polres Lembata pada Jumat (8/12/2023).

Baca Juga:

Oktovianus mencuri sepeda motor honda supra X warna hitam pada 9 Maret 2022 yang lalu di Lamahora, Kabupaten Lembata, NTT.

Kasat Reskrim Polres Lembata, Iptu I Wayan Pasek Wijana, SH MH mengakui kalau awalnya korban mengajak pelaku main ke rumahnya di Lamahora, Kelurahan Lewoleba Timur, kabupaten Lembata.

"Kemudian tersangka Oktovianus Katsio Kopong mencuri sepeda motor korban," ujarnya.

Setelah beberapa bulan akhirnya tersangka diamankan oleh polisi.

Namun belum sempat dilakukan pemeriksaan, tersangka berhasil melarikan diri dengan tangan diborgol," ujar Kasat.

Jumat (8/12/2023) siang, tersangka Oktovianus alias Kopong berhasil diamankan di wilayah Omesuri Kabupaten Lembata oleh Satreskrim Polres Lembata dan Polsek Omesuri.

"Tersangka tidak melakukan perlawanan," tambah Kasat.

Tersangka kemudian dibawa ke Polres Lembata untuk pemeriksaan lebih lanjut dan mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Terima 984 Laporan Polisi Selama Tahun 2025, Polres TTS Tuntaskan 55 Persen Kasus

Terima 984 Laporan Polisi Selama Tahun 2025, Polres TTS Tuntaskan 55 Persen Kasus

NTT Jadi Lumbung Jagung Nasional, Kapolda NTT Pimpin Panen Raya Jagung Kuartal IV 2025

NTT Jadi Lumbung Jagung Nasional, Kapolda NTT Pimpin Panen Raya Jagung Kuartal IV 2025

Dugaan Kekerasan Warga dan Anggota Polisi Diselesaikan Secara Damai

Dugaan Kekerasan Warga dan Anggota Polisi Diselesaikan Secara Damai

Polres Malaka Tetapkan Dan Tahan Tujuh Orang Tersangka Kasus Tawuran

Polres Malaka Tetapkan Dan Tahan Tujuh Orang Tersangka Kasus Tawuran

Rumah Pedagang Kue di Kota Kupang Terbakar di Akhir Tahun

Rumah Pedagang Kue di Kota Kupang Terbakar di Akhir Tahun

Bentrok Pemuda di Malaka-NTT, Satu Warga Dilaporkan Meninggal Dunia

Bentrok Pemuda di Malaka-NTT, Satu Warga Dilaporkan Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru