Bocah Korban Terseret Banjir di Sumba Timur Ditemukan Meninggal 7 Km dari Lokasi
digtara.com – Upaya pencarian bocah usia enam tahun yang hilang terseret banjir sejak Sabtu (1/1/2022) membuahkan hasil. Bocah Korban Terseret Banjir
Baca Juga:
Minggu (2/2/2022) petang, tim SAR gabungan berhasil menemukan Marvel Wulu Praing yang terseret arus banjir sungai saat menyeberangi sungai Ngadu Lua, Kabupaten Sumba Timur, NTT.
Tim SAR gabungan melanjutkan pencarian terhadap korban yang hanyut terbawa arus pada Minggu pagi.
Baca: Bocah Kelas 1 SD di NTT Hanyut Setelah Terlepas dari Pegangan Paman saat Seberangi Sungai
Marvel hilang saat menyeberang sungai Lua di Desa Watupuda Kecamatan Melolo Kabupaten Sumba Timur.
Pada Operasi Pencarian dan Pertolongan hari kedua, tim SAR gabungan melakukan penyisiran dari Lokasi Kejadian Kecelakaan (LKK) hingga memperluas area pencarian sampai dengan 8 kilometer mengikuti arah arus sungai.
Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia kurang lebih tujuh kilometer dari LKK.
Baca: Liput Banjir Medan, Jurnalis Televisi Terperosok di Gorong-gorong dan Nyaris Hanyut
Selanjutnya korban langsung dievakuasi dan diserahkan ke pihak Keluarga.
Adapun Team SAR Gabungan yang terlibat diantara lain Pos Pencarian dan Pertolongan Waingapu, Pos AL Sumba Timur, BPBD Sumba Timur, Koramil Melolo, Polsek Melolo, Camat Melolo, aparat Desa Watupuda, keluarga korban, dan masyarakat setempat.
Dengan telah ditemukannya korban tersebut, operasi SAR dinyatakan selesai.
Semua unsur SAR yang terlibat dikembalikan ke kesatuannya masing-masing.
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang Emi Frizer, SE MM mengucapkan terima kasih atas tugas kemanusiaan yang telah dilaksanakan secara bersinergi dengan seluruh Potensi SAR yang ada selama 2 hari.
“kita berharap semua semoga kejadian seperti ini jangan sampai terulang kembali dan dalam kondisi cuaca yang extrem semua warga masyarakat harus lebih waspada untuk.menghindari hal hal yang tidak kita inginkan,” tandasnya.
Bocah Korban Terseret Banjir di Sumba Timur Ditemukan Meninggal 7 Km dari Lokasi
Petani di Amfoang Barat Daya Ditemukan Meninggal Pasca Terbawa Arus
Lagi, Korban Tenggelam Saat Nonton Kapal Kandas di Sumba Barat Daya Ditemukan
Berkas Perkara Penyelundupan Manusia P21, Tersangka WNA Bangladesh Dilimpahkan ke Kejaksaan
Polda NTT Bantu Pencarian Dua Nelayan Paga yang Hilang di Perairan Sikka
Polresta Kupang Kota-Imigrasi TPI Kupang Bahas Masalah TPPO dan Imigran Gelap