Jumat, 17 Januari 2025

Kapolda Sumut Ngaji Bareng Dengan Ribuan Nguru Ngaji Se Sumut

Redaksi - Rabu, 06 Februari 2019 05:09 WIB
Kapolda Sumut Ngaji Bareng Dengan Ribuan Nguru Ngaji Se Sumut

Digtara.com, MEDAN – Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Agus Andrianto bersama Al Habib Jindan Bin Novel Bin Salim Bin Jindan dan Hadad Alwi menggelar doa kebangsaan dan silaturahmi dengan lima ribu ustad/ustazah serta guru ngaji se Sumatera Utara di Gedung MICC, Medan Sunggal, Rabu (6/2/2019) Medan.

Baca Juga:

Ia berpesan dengan kegiatan ini Indonesia dan khususnya Sumatera Utara dapat dijauhkan dari bencana dan perpecahan. “Kita semua harus bersatu bergandengan tangan menjaga negara ini, salah satunya dengan mencegah hoax,” kata Agus.

Ia menjelaskan, pelaksanaan Pilpres 2019 dan Pileg sudah sangat dekat, meskipun polisi terus melakukan pengamanan serta penjagaan demi terciptanya pesta demokrasi yang aman, damai dan kondusif tapi tanpa dukungan masyarakat tugas tersebut akan sulit dilaksanakan.

“Makanya saya selalu mendekatkan diri dengan seluruh unsur masyarakat agar pesta demokrasi dapat berjalan dengan lancar dan kondusif,” ucapnya.

Selain itu, kata Agus, kegiatan seperti ini sangat penting untuk mendengar langsung keluhan masyarakat khususnya dalam bidang kamtibmas. Sebab, polisi bagian langsung dari masyarakat demi terciptanya polisi yang promoter.

Ribuan peserta doa kebangsaan sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut. Sejumlah pejabat utama Polda Sumut hadir mendampingi yakni Dir Intelkam Kombes Pol Dedy Kusuma Bakti, Dir Binmas Kombes Pol Hondawan Naibaho, Dir Krimsus Kombes Ronni Samtana, Kabid Humas Kombes Tatan Dirsan Atmaja dan Kapolrestabes Medan Kombes pol Dadang Darmawan. (put)

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru