Kamis, 25 April 2024

Apresiasi Bobby, DPRD: Jangan Hanya Tertibkan Bangunan Ahmad Yani VII Saja

- Kamis, 04 Maret 2021 05:27 WIB
Apresiasi Bobby, DPRD: Jangan Hanya Tertibkan Bangunan Ahmad Yani VII Saja

digtara.com – DPRD Medan mengapresiasi langkah yang dilakukan Wali Kota Medan Muhammad Bobby Afif Nasution terkait kasus bangunan di Jalan Ahmad Yani VII, Medan.

Baca Juga:

Hal itu disampaikan Anggota Komisi IV DPRD Medan Syaiful Ramadhan. Diketahui bangunan di Jalan Ahmad Yani VII Medan yang merupakan bangunan cagar budaya. Bangunan tanpa Izin Mendirikan Bangunan (IMB) ini akhirnya dieksekusi Sat Pol PP setelah sebelumnya dikunjungi Bobby Nasution dan Aulia Rachman.

Politisi PKS ini mengatakan, apa yang dilakukan Bobby Nasution saat ini patut mendapat dukungan dari semua pihak.

“Selama ini kita kerap kesulitan dalam mengeksekusi bangunan bermasalah, terutama yang terindikasi di back up oknum oknum tertentu. Langkah ini patut kita dukung bersama,” terangnya, Kamis (4/3/2021).

Syaiful mengatakan, apa yang dilakukan Bobby Nasution harus dilanjutkan dan tidak berhenti sampai disitu saja mengingat banyak dugaan bangunan bermasalah di Kota Medan masuk ke DPRD.

“Kita mengharapkan jangan sampai di Ahmad Yani VII saja, banyak diantaranya laporan ke Komisi IV bangunan di Kota Medan berdiri tetapi melanggar ketentuan bahkan sampai tidak memiliki izin, ” ungkapnya.

Syaiful juga mengingatkan Wali Kota Medan untuk menindak bawahannya yang diduga menjadi pelindung dan tidak menjalankan fungsinya seperti terkait pengawasan pembangunan.

“Oknum di luar sana tidak mungkin berani melakukan tindakan melanggar aturan jika tidak ada sponsor oknum aparat di dalam yang memberi keleluasaan. Ini menjadi catatan tersendiri, penertiban bangunan akan dinilai sia-sia jika Walikota Medan tidak menertibkan aparat bawahannya yang bermain dan menyalahgunakan kewenangannya,” pungkasnya.

 

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru