Sabtu, 27 Juli 2024

Warga Keluhkan Kenaikan Tagihan Air, Gubsu Edy Angkat Bicara

- Selasa, 16 Maret 2021 10:03 WIB
Warga Keluhkan Kenaikan Tagihan Air, Gubsu Edy Angkat Bicara

digtara.com – Tagihan air oleh PDAM Tirtanadi dinilai memberatkan masyarakat. Bahkan, ada seorang seorang warga Medan yang tagihannya mencapai Rp4,2 juta di bulan Maret. Keluhkan Kenaikan Tagihan Air

Baca Juga:

Terkait itu, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi angkat bicara. Dia berjanji akan menindaklanjuti persoalan ini.

“Bukan melonjak selama ini tak jelas, si pengukur dan si pembayar ini berbeda. Inilah akan didisiplinkan,” ujar Edy kepada wartawan Selasa (16/2/2021).

Edy menjelaskan, bila ditelusuri nantinya dan PDAM yang salah dalam penghitungan, maka biaya yang melonjak harus diturunkan.

“(Kalau) Ada yang kebanyakan (tagihannya) diturunkan harganya. (Tapi) Ada yang harus dipenuhi, terpaksalah dia naik,” ucapnya.

Baca: Tagihan Air Meroket, Begini Penjelasan PDAM Tirtanadi Cabang Padang Bulan

Terkait laporan warga ini, Edy mengaku sudah mendengarkan penjelasan direktur PDAM. Namun, dia belum mau membeberkan hasil pembicaraan.

Meski begitu dia memastikan akan mengawal persoalan air ini.

“Kita sudah 75 tahun merdeka, air bersih harus terpenuhi. Yakinkan ini akan saya kawal,” katanya.

Edy juga menyinggung soal metode pencatatan air yang berubah dari manual ke android. Karena itu, dia meminta PDAM mensosialisasikan hal ini kepada masyarakat, supaya tidak terjadi kesalahpahaman.

“Kalau itu kita anjurkan sosialisasi, perintah saya adalah sosialisasi,” pesannya

Sebelumnya warga Medan Helvetia bernama Ezzy (56) mengatakan tagihan airnya membengkak sebesar Rp4,2 juta pada bulan Maret. Padahal biaya rata-rata tagihan air sebelumnya hanya Rp400 ribu.

Terkait hal itu, Ezzy lalu melapor ke Ombudsman RI Perwakilan Sumatera Utara, pada Jumat (12/3/2021).

Baca: Peralihan Sistem Catat Meter Manual ke Digitalisasi Tunjukkan PDAM Tirtanadi Ikuti Perkembangan

“Biasanya tagihan air berkisar Rp 200 ribuan atau Rp 400 ribuan perbulan. Namun, tiba-tiba tagihan pemakaian Februari yang dibayar bulan Maret 2021 menjadi Rp 4,2 juta,” kata Ezzy kepada wartawan, di kantor Ombudsman RI.

Warga Keluhkan Kenaikan Tagihan Air, Gubsu Edy Angkat Bicara

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru