Rabu, 02 Juli 2025

Bukan 28, Penumpang KM Kasih 25 Berjumlah 29 Orang, Ini Datanya

Imanuel Lodja - Senin, 06 Juli 2020 07:23 WIB
Bukan 28, Penumpang KM Kasih 25 Berjumlah 29 Orang, Ini Datanya

digtara.com – Kapolres Rote Ndao, AKBP Bambang Hari Wibowo, SIK MSi, Senin (6/7/2020), menyampaikan informasi terbaru terkait tenggelamnya KM Kasih 25. Dia mengklarifikasi data terbaru, bahwa penumpang KM Kasih 25 berjumlah 29 orang (sebelumnya 28 orang).

Baca Juga:

“Dalam musibah kecelakaan laut KM Kasih 25, penumpang sebanyak 29 orang sesuai keterangan dari ABK dan para penumpang serta data real kami di lapangan dengan rincian 12 orang ABK dan 17 orang penumpang. Jadi jumlah semuanya 29 orang,” tandas Kapolres.

Sementara itu, 3 orang bocah meninggal dunia dalam kecelakaan di perairan Pukuafu, Selat Rote Ndao, Minggu (5/7/2020), itu.

Kapolres menjelaskan, ketiga bocah yang meninggal masing-masing Stefania Bulan (6) dan Janwar Safian Poy (4) yang ditemukan tim SAR.

Satu bocah lagi yang meninggal dunia yakni Tania Poy berusia 11 bulan. Ia sempat sekarat dan dirawat di rumah sakit namun nyawanya tidak tertolong.

Baca: KM Kasih 25 Tenggelam di Perairan Selat Pukuafu

“Korban meninggal sebanyak 3 orang, semuanya bocah. Jenasah korban meninggal sudah dievakuasi ke Kupang,” tandasnya.

Hingga Senin (5/7/2020) pagi, masih ada sebagian penumpang dan ABK yang hilang dan belum ditemukan.

Penumpang dan ABK yang belum ditemukan yakni Elisabet Poy-Bulan, Felisia Bulan, Stefano Bulan, Jhon Mulik, Ardianto Poy dan Vony Poy serta Mus Toudua yang merupakan ABK.

Dievakuasi ke Kupang

Korban selamat yang dievakuasi ke Kupang berjumlah 8 orang yakni Romi Ngause, Nando Ngause, Nimrot dan Man Doroh (ABK), Frengki Doroh (nahkoda kapal) dan Hes Mulik (penumpang).

Evakuasi korban dilakukan tim gabungan Forkopimda Kabupaten Rote Ndao, Basarnas Provinsi NTT dan kabupaten Rote Ndao, Lanal Kab Rote ndao, Dit Pol air Polda NTT dan Sat Pol air Polres Rote Ndao serta di bantu oleh nelayan setempat.

Baca: Dua Bocah Korban KM Kasih 25 Ditemukan Tewas Terjerat Pukat Kapal

Saat ini semua korban sudah dievakuasi ke Puskesmas Eahun Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao untuk mendapat penanganan medis lebih lanjut.

“Penumpang atas nama Anita Oan (14), saat ini diinapkan ke rumah kepala desa Matanae, Rote Timur,” tambah Kapolres.

Baca: 19 Penumpang KM Kasih Ditemukan Selamat, 6 Orang Masih Hilang

Terpisah, Kepala rumah sakit Bhayangkara Titus Uly Kupang, Kompol dr Herry Purwanto yang dikonfirmasi, Senin (6/7/2020) mengatakan, 2 pasien meninggal masing-masing Stefania Bulan (6) dan Janwar Safian Poy (4) masih disemayamkan di ruang IPJ rumah sakit bhayangkara.

“Kita sudah identifkasi namun kita perlu pastikan untuk mengungkap identitasnya,” terangnya.

 

https://www.youtube.com/watch?v=TjusEKbgRbE

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Bukan 28, Penumpang KM Kasih 25 Berjumlah 29 Orang

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Bercanda Soal Keripik Pisang, Remaja di Rote Ndao Malah Dianiaya

Bercanda Soal Keripik Pisang, Remaja di Rote Ndao Malah Dianiaya

Songsong Hari Bhayangkara Ke-79, Polres Rote Ndao Bantu Penyandang Difabel Kursi Roda dan Ratusan Paket Bansos

Songsong Hari Bhayangkara Ke-79, Polres Rote Ndao Bantu Penyandang Difabel Kursi Roda dan Ratusan Paket Bansos

Kapolres Rote Ndao Sertifikasi 20 Hektar Lahan Hibah Warga

Kapolres Rote Ndao Sertifikasi 20 Hektar Lahan Hibah Warga

Berkas Perkara Sempat Diperbaiki Namun P21, Kapolres Rote Ndao Apresiasi Kerja Penyidik

Berkas Perkara Sempat Diperbaiki Namun P21, Kapolres Rote Ndao Apresiasi Kerja Penyidik

Tersangka Kasus Kecelakaan Lalu Lintas di Rote Ndao Dilimpahkan ke Kejaksaan

Tersangka Kasus Kecelakaan Lalu Lintas di Rote Ndao Dilimpahkan ke Kejaksaan

Enam Tim Meriahkan Lomba Tarian Kreasi dan Pergaulan Peringati HUT Bhayangkara ke-79 Polres Rote Ndao

Enam Tim Meriahkan Lomba Tarian Kreasi dan Pergaulan Peringati HUT Bhayangkara ke-79 Polres Rote Ndao

Komentar
Berita Terbaru