Tim SAR Gabungan Bantu Cari Korban Kecelakaan Laut KM Naila di Perairan Selatan Pulau Rote-NTT
Ia ditemukan dalam kondisi hidup dan terapung di perairan 29 mill laut arag selatan Pulau Rote, NTT pada Selasa (5/8/2025).
Baca Juga:
Ia ditemukan oleh Magas, salah satu nelayan asal Papela, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao.
Saat itu, Magas sedang mencari ikan di rumpon 38 mill. Ketika hendak pulang ke Rote Timur menggunakan perahu motor, Magas menemukan Damianus yang terapung dengan mengandalkan box ikan.
Dalam perjalanan pulang tersebut, Magas melihat benda yang terapung di tengah laut dengan menggunakan box ikan.
Ketika didekati ternyata adalah seorang laki - laki yang diduga korban kecelakaan laut.
Magas pun menolong Damianus yang merupakan korban kecelakaan laut saat menumpang KM Naila.
Magas membawa pulang Damianus ke Dusun Tanjung, Desa Papela, Kecamatan Rote Timur, Kabupaten Rote Ndao.
Dari hasil interogasi terhadap korban, diperoleh kalau Damianus tinggal di Tuak Daun Merah (TDM) 2 di depan Hiper Store, Kelurahan TDM, Kecamatan OEbobo, Kota Kupang.
Korban berangkat dari pelabuhan Oeba, Kota Kupang dengan menggunakan perahu motor KM Naila sejak tanggal 30 Juli 2025 bersama enam orang nelayan lainnya.
"Ada tujuh penumpang termasuk juragan kapal KM Naila," ujar Kapolres Rote Ndao.
Ketika tiba di rumpon 38 mill pada Sabtu, 2 Agustus 2025 dinihari sekitar pukul 03.00 wita, tiba - tiba terjadi angin kencang dan gelombang tinggi sehingga menyebabkan perahu tenggelam.
Pada saat perahu tenggelam, ketujuh orang penumpang langsung melompat ke laut dan terpisah.
Korban Damianus mengapung menggunakan box ikan hingga pada Selasa, 5 Agustus 2025 sekitar pukul 09.00 wita, korban ditemukan oleh Magas, nelayan asal Papela pada jarak 29 mill arah selatan Pulau Rote
Korban Damianus pun mendapat perawatan di Puskesmas Oehun Kabupaten Rote Ndao.
Kondisi korban sudah dalam keadaan stabil setelah dilakukan tindakan medis.
Propam Polres Rote Ndao Awasi Ketat Disiplin Anggota Polri
Warga Rote Ndao Salut Pada Polsek Lobalain Bantu Perbaiki Rumah Warga
Tujuh WNA China Diduga Imigran Diserahkan Polres Rote Ndao Ke Imigrasi kelas I Kupang
Kasus Jual Beli Porang P21, Polres Rote Ndao Limpahkan Tersangka dan Barang Bukti ke Kejaksaan
Difasilitasi Bhabinkamtibmas di Rote Ndao, Ayah Dan Anak Terpisah 17 Tahun Bisa Bertemu