Sabtu, 27 Juli 2024

Gubernur Minta Calon Jemaah Haji Asal Maluku Doakan Indonesia Terhindar Dari Bencana

- Sabtu, 13 Juli 2019 11:12 WIB
Gubernur Minta Calon Jemaah Haji Asal Maluku Doakan Indonesia Terhindar Dari Bencana

digtara.com | AMBON – Gubernur Maluku, Murad Ismail melepaskan 1.272 orang calon jemaah haji asal Maluku yang akan diberangkatkan ke tanah suci pada 15 dan 16 Juli 2019 mendatang.

Baca Juga:

Pelepasan berlangsung di Asrama Haji Waiheru Kota Ambon, Sabtu (13/07/2019).

Dalam kesepmatan itu, Murad meminta agar seluruh calon jemaah haji asal Maluku, turut mendoakan agar Maluku dan Indonesia agar terhindar dari segala bentuk ancaman musibah.

“Sesampainya di tanah suci jangan lupa doakan daerah ini (Maluku), bangsa dan negara Indonesia agar terhindar dari bencana, fitnah, perpecahan, dan berdoa agar selalu diberkati dan dirahmati,” pinta Murad.

Murad berharap, para calon jemaah haji asal Maluku dapat memperkuat persaudaraan, saling menjaga, saling membantu, terhindar dari perselisihan yang akan mengganggu semangat menunaikan ibadah haji.

1.272 orang JCH yang dilepaskan itu berasal dari 11 Kabupaten/Kota di Maluku. Mereka akan diberangkat ke tanah suci lewat embarkasi Makassar dengan pesawat Garuda Indonesia, 15 Juli 2019 besok.

“Saya juga berharap para calon jemaah haji senantiasa bisa menjaga kondisi, khususnya jamaah yang berusia lanjut, serta menghindari aktifitas-aktifitas yang tidak bermanfaat,” tuturnya.

Bagi pembimbing haji, tenaga kerja, tenaga kesehatan haji, Ketua Kloter maupun ketua regu juga diharapkan melaksanakan tugas dengan baik dalam memberikan bimbingan dan pelayanan bagi para calon jemaah haji secara optimal.

“Pemerintah Maluku pada tahun haji 2019 ini juga memberikan bantuan bagi setiap calon jamaah haji yang merupakan kepedulian dan tanggung jawab sosial Pemda terhadap penyelenggaraan ibadah haji,” tandasnya.

[AS]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru