Sabtu, 27 Juli 2024

Hari Ini, 6.306 Jemaah Haji Indonesia Mendarat di Madinah

- Minggu, 07 Juli 2019 10:26 WIB
Hari Ini, 6.306 Jemaah Haji Indonesia Mendarat di Madinah

Digtara.com | MADINAH – Pada gelombang pertama, yakni keberangkatan pada 6 Juli-19 Juli 2019, jemaah akan mendarat di Bandara Internasional Prince Muhammad bin Abdulaziz, Madinah, Arab Saudi. Jemaah haji Indonesia secara bertahap diberangkatkan menuju Tanah Suci untuk bersiap melaksanakan ibadah haji.

Baca Juga:

Sementara, gelombang kedua, yakni keberangkatan 20 Juli-5 Agustus 2019, akan mendarat di Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, Arab Saudi.

Sebelumnya, sudah ada 1.800 jemaah haji Indonesia dari empat kloter yang tiba perdana di Tanah Suci Madinah Al Munawarah. Dua kloter dari embarkasi Surabaya dan dua kloter dari embarkasi Batam. Para jemaah sudah ditempatkan di hotel sekitaran Masjid Nabawi untuk melaksanakan ibadah Arbain.

Sementara untuk kedatangan jemaah haji pada hari ini, yakni Minggu, 7 Juli 2019, menurut Data Sistem Informasi dan Komunikasi Haji Terpadu (Siskohat), ada sekitar 6.306 jemaah haji Indonesia akan mendarat di Bandara Madinah.

Berikut jadwalnya:

1. Jemaah embarkasi Lombok (LOP1), 455 orang, penerbangan GA 5301 mendarat pukul 06.10 waktu Madinah.
2. Jemaah embarkasi Padang (PDG1), 393 orang, penerbangan GA 3301, mendarat pukul 11.35 waktu Madinah.
3. Jemaah embarkasi Jakarta (JKG1), 393 orang, penerbbangan GA 7501, mendarat pukul 13.20 waktu Madinah.
4. Jemaah embarkasi Solo (SOC1), 360 orang, penerbangan GA 6101, mendarat pukul 13.20 waktu Madinah.
5. Jemaah embarkasi Batam (BTH3), 450 orang, penerbangan SV 5621, mendarat pukul 14.35 waktu Madinah.
6. Jemaah embarkasi Palembang (PLM1), 450 orang, penerbangan SV5623, mendarat pukul 15.10 waktu Madinah.
7. Jemaah embarkasi Jakarta (JKS1), 410 orang, penerbangan SV 5711, mendarat pukul 16.10 waktu Madinah.
8. Jemaah embarkasi Surabaya (SUB3), 450 orang, penerbangan SV 5603, mendarat pukul 16.45 waktu Madinah.
9. Jemaah embarkasi Jakarta (JKS2), 410 orang, penerbangan SV 5713, mendarat pukul 18.10 waktu Madinah.
10. Jemaah embarkasi Surabaya (SUB4), 450 orang, penerbangan SV 5601, mendarat pukul 18.45 waktu Madinah.
11. Jemaah embarkasi Jakarta (JKS3), 410 orang, penerbangan SV5715, mendarat pukul 20.10 waktu Madinah.
12. Jemaah embarkasi Solo (SOC2), 360 orang, penerbangan GA 6102, mendarat pukul 20.35 waktu Madinah.
13. Jemaah embarkasi Surabaya (SUB5), 450 orang, penerbangan SV 5605, mendarat 20.45 waktu Madinah.
14. Jemaah embarkasi Jakarta (JKS4), 410 orang, penerbangan SV 5717, mendarat pukul 22.10 waktu Madinah.
15. Jemaah embarkasi Makassar (UPG-1), 455 orang, penerbangan GA 1101, mendarat pukul 22.30 waktu Madinah.[viva]

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru