Sabtu, 27 Juli 2024

Akhirnya, Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami Nginap di Rutan

- Jumat, 12 Juli 2019 06:51 WIB
Akhirnya, Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami Nginap di Rutan

Digtara.com | JAKARTA – Akhirnya, pihak penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya resmi menerbitkan surat perintah penahanan untuk Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami. Informasi itu disampaikan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono, Jumat (12/7/2019).

Baca Juga:

“Mulai hari ini, penyidik sudah resmi memgeluarkan surat perintah penahanan untuk ketiga tersangka,” ujar Argo.

Dengan terbitnya surat perintah penahanan, ketiga artis diharuskan mengikuti tes kesehatan. Argo mengatakan, mereka juga bakal menjalani tes urine selama proses pengecekan kesehatan.

“Saat ini dilakukan persiapan untuk di cek kesehatan. Nanti dari sini tiga tersangka akan dibawa ke rumah sakit di Klinik Polda Metro Jaya. Kita cek kesehatan sekaligus tes urine,” jelasnya.

Setelah cek kesehatan, Argo menyebut Galih Ginanjar serta Pablo Benua dan Rey Utami akan langsung ditempatkan di Rutan Polda Metro Jaya.

“Setelah selesai segera kita bawa di rutan dan dimasukan ke sel,” tandas Argo.

Galih Ginanjar, Pablo Benua dan Rey Utami resmi menyandang status tersangka sejak 11 Juli 2019. Hasil gelar perkara penyidik menunjukkan perbuatan ketiganya telah memenuhi unsur pencemaran nama baik seperti yang dilaporkan Fairuz A. Rafiq.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru