Sabtu, 27 Juli 2024

Warga Nahdliyin Harus Dukung Capres Mana Pada Pilpres 2024? Begini Instruksi Rais Aam PBNU

Arie - Senin, 18 September 2023 09:51 WIB
Warga Nahdliyin Harus Dukung Capres Mana Pada Pilpres 2024? Begini Instruksi Rais Aam PBNU

digtara.com – Rais Aam Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU), Miftachul Akhyar memberikan tanggapan perihal isu pencalonan presiden yang tengah gencar di tahun politik.

Baca Juga:

Dia paham akan warga Nahdatul Ulama yang menanti instruksi akan arah dukungan untuk calon presiden di Pemilu 2024 mendatang.

Hal itu disampaikannya saat memberikan sambutan di acara Pembukaan Munas dan Konbes 2023 di Pondok Pesantren Al-Hamid Cilangkap, Jakarta Timur pada Senin (18/9/2023).

“Sepertinya ada yang dinanti instruksi menghadapi tahun politik,” kata Miftachul Akhyar dalam pidatonya.

“Kira-kira disampaikan ndak (tidak) yah?” imbuhnya.

Namun, dia menambahkan bahwa KPU sendiri belum menetapkan nama calon presiden dan calon wakil presiden secara resmi. Lalu mengapa harus tergesa-gesa.

“KPU belum menetapkan calon-calonnya, kenapa kita tergesa-gesa,” kata Dia.

Menurutnya, pembahasan akan hal tersebut bisa disimpan terlebih dahulu. Dia meminta warga NU sabar untuk menunggu instruksi tersebut.

“Saya kira bisa disimpan dulu masalah ini, sabar,” imbuhnya.

Adapun acara tersebut dihadiri beberapa Menteri Kabinet Indonesia Maju, di antaranya Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Azwar Anas.

Menteri BUMN Erick Thohir, Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf, Rais Aam PBNU Miftachul Akhyar, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan Mahfud MD, serta Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.

Disclaimer: Artikel ini merupakan kerjasama digtara.com dengan suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis dan keseluruhan isi artikel menjadi tanggungjawab suara.com.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News

Warga Nahdliyin Harus Dukung Capres Mana Pada Pilpres 2024? Begini Instruksi Rais Aam PBNU

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tujuh Anggota KPPS di Tapteng Jadi DPO Imbas Gelembungkan Suara Paslon Capres

Tujuh Anggota KPPS di Tapteng Jadi DPO Imbas Gelembungkan Suara Paslon Capres

Adu Kuat Pengusaha Tambang Pendukung Tiga Capres-Cawapres, Siapa Saja?

Adu Kuat Pengusaha Tambang Pendukung Tiga Capres-Cawapres, Siapa Saja?

Innalillahi! Mobil Rombongan Anies Baswedan Kecelakaan, Begini Kronologinya

Innalillahi! Mobil Rombongan Anies Baswedan Kecelakaan, Begini Kronologinya

Bikin Penasaran! Ternyata Ustaz Abdul Somad (UAS) Dukung Pasangan Capres Ini pada Pilpres 2024

Bikin Penasaran! Ternyata Ustaz Abdul Somad (UAS) Dukung Pasangan Capres Ini pada Pilpres 2024

Capres Prabowo: Ibarat Sepak Bola, Koalisi Indonesia Maju Itu Timnya Jokowi

Capres Prabowo: Ibarat Sepak Bola, Koalisi Indonesia Maju Itu Timnya Jokowi

Ratusan APK Caleg Menjamur dan Langgar Zona Larangan di Kota Tebingtinggi

Ratusan APK Caleg Menjamur dan Langgar Zona Larangan di Kota Tebingtinggi

Komentar
Berita Terbaru