Sabtu, 20 April 2024

Ingin Pergi ke Mekkah, Pria Ini Berenang di Tengah Laut

- Rabu, 04 Agustus 2021 14:31 WIB
Ingin Pergi ke Mekkah, Pria Ini Berenang di Tengah Laut

digtara.com – Seorang pria diamankan petugas lantaran melanggar larangan perjalanan antar daerah. Pria 28 tahun itu nekat berenang di Perairan Penang dengan beralasan ingin mendatangi Mekkah. Ingin Pergi ke Mekkah, Pria Ini Berenang di Tengah Laut

Baca Juga:

Pria yang berenang menggunakan bantuan stereofoam itu diamankan oleh petugas keamanan pada Selasa (3/8/2021) sore waktu setempat.

Ini bukan kali pertama pria itu nekat berenang di laut lepas. Pada Juli 2021 lalu, pria itu juga melakukan hal yang sama dengan alasan ingin menemui rekannya.

Kapolsek Timur Laut, AKP Soffian Santong mengatakan, pria berusia 28 tahun itu sebelumnya telah melompat ke laut di dermaga Marina Kota Tanjung di sini sebelum diselamatkan oleh polisi laut. Dia kemudian mengklaim bahwa dia ingin pergi ke Seberang Perai.

Peristiwa ini sebelumnya telah viral lantaran pria itu adalah orang yang sama dengan insiden yang dilaporkan pada 12 Juli.

“Namun, dia diselamatkan oleh polisi laut dan kali ini, dia memberi alasan bahwa dia ingin berenang ke Mekah,” katanya dalam sebuah pernyataan.

Melansir dari Batamnews, Soffian menyebut, pria itu dibawa ke Rumah Sakit Penang untuk perawatan dan untuk mengevaluasi kesehatan jiwanya.

Saat ini, pria tersebut sudah ditempatkan di bangsal psikiatri Jalan Perak untuk perawatan lebih lanjut sementara hasil tes urinnya negatif narkoba.

“Dia sebelumnya dikirim ke pusat rehabilitasi di Badan Narkoba Nasional untuk kecanduan narkoba yang serius oleh orang tuanya,” katanya seperti dilansir dari suara.com—jaringan digtara.com.

[ya]  Ingin Pergi ke Mekkah, Pria Ini Berenang di Tengah Laut

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru