Sabtu, 20 April 2024

Warga Was-was, Rumah Tetangga Isolasi Mandiri Lama Tak Disemprot Disinfektan

- Minggu, 18 Juli 2021 07:35 WIB
Warga Was-was, Rumah Tetangga Isolasi Mandiri Lama Tak Disemprot Disinfektan

digtara.com – Masyarakat Jalan Anturmangan, Kel Sri Padang, Kec Rambutan, Kota Tebingtinggi, dihantui rasa was-was. Pasalnya rumah warga yang terpapar Covid-19 dan isolasi mandiri, tak disemprot disinfektan oleh Satuan tugas maupun Dinas Kesehatan setempat.

Baca Juga:

Informasi yang diperoleh Minggu (18/7), melalui salah seorang warga Jalan Anturmangan, Lili Saragih, 55, menyebutkan, saat ini ada tiga orang warga terpapar Covid-19 dan tengah menjalani isolasi mandiri di dalam rumah.

“Kami bermohon kepada dinas terkait atau tim gugus tugas Covid-19 agar segera turun ke lokasi untuk melakukan penyemprotan ke rumah-rumah warga yang terpapar virus Covid-19. Kami juga berharap kepada kepala lingkungan 1 Jalan Anturmangan, Kelurahan Sri Padang, agar menyampaikan hal kejadian ini kepada dinas terkait maupun kepada pemerintah kota,” ucapnya.

Kepala lingkungan (kepling) Lk I Jalan Anturmangan, Kel Sri Padang, Kec Rambutan, Muhammad Erwan saat dikonfirmasi membenarkan sejak kemarin sudah banyak warga yang menyampaikan agar kedua rumah yang penghuninya terpapar Covid-19 segera disemprot disinfektan.

Pihaknya juga sudah menyampaikan hal tersebut kepada instansi terkait, namun belum juga ditanggapi.

“Apalah daya, saya sudah berulangi kali dan meminta kepada dinas terkait untuk dilakukan penyemprotan disinfektan ke rumah warga yang terpapar Covid 19, namun hasilnya hingga saat ini belum juga terelalisasi,” kata Erwan.

Sudah Sejak April

Ini bukan pertama kali terjadi. Sejak bulan April, setiap kali ada warganya yang terpapar Covid-19 tidak ada petugas terkait yang melakukan penyemprotan ke rumah warga.

Sesuai prosedur, setiap ada laporan dari warga, ia langsung melaporkannya kepada lurah dan Kepala Puskesmas. Begitu juga lurah dan Puskesmas meneruskannya kepada Dinkes Tebingtinggi. Namun petugas berwenang tersebut belum melaksanakannya.

“Maka dari itu saya berharap agar Satgas Covid-19 dan Dinkes Kota Tebingtinggi supaya lebih baik lagi menjalankan tugasnya. Secepatnya melakukan penyemprotan ke rumah warga, sebelum bertambah korban yang terpapar Covid-19,” tegasnya.

Saksikan video-video terbaru hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
:
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru