Minggu, 06 Oktober 2024

Warga Tabundung-Sumba Timur Hanyut Terbawa Banjir

Imanuel Lodja - Kamis, 13 April 2023 11:38 WIB
Warga Tabundung-Sumba Timur Hanyut Terbawa Banjir

digtara.com – Kondatana alias Melki (65), warga asal Desa Praingkareha, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur, NTT hanyut terbawa banjir di sungai Laindamuki, Desa Pidihurani, Kecamatan Tabundung, Kabupaten Sumba Timur pada Rabu (12/4/2023).

Baca Juga:

Diperoleh informasi kalau saat itu, korban sedang berjalan pulang dari acara adat dengan menunggangi kuda.

Pada saat menyeberangi sungai Laindamuki, tiba-tiba terjadi banjir besar.

Baca: Pohon Tumbang di Sidimpuan, di Khawatirkan Sebabkan Banjir

Saat itu juga korban bersama kuda tunggangannya terbawa arus banjir.

Kamis (13/4/2023) subuh sekitar pukul 02.00 wita, petugas bersama masyarakat melaksanakan upaya pencarian terbatas.

Warga berhasil menemukan seekor kuda yang ditunggangi korban sebelum kejadian.

Kuda tersebut sudah mengapung dalam keadaaan mati. Sementara korban hingga saat ini belum ditemukan.

Sampai saat ini personil Polsek bersama masyarakat masih mencari korban dengan menyusuri sungai Laindamuki hingga ke pinggir laut.

Sementara itu, curah hujan yang masih tinggi di kecamatan Tabundung dimungkinkan korban terbawa jauh dari TKP dan menyulitkan saat upaya pencarian.

“Secara geografis, Desa Pinduhurani berbukit dan merupakan daerah aliran sungai yang sering mendapatkan banjir kiriman dari desa-desa sekitarnya,” ujar Kapolres Sumba Timur, AKBP Fajar WS, SIK saat dikonfirmasi Kamis (13/4/2023).

Diperkirakan kejadian serupa masih mungkin terjadi karena tidak ada jembatan penyeberangan dan tidak ada akses lain menuju dusun sekitar desa Pinduhurani selain harus menyebrangi sungai tersebut.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami diĀ Google News

Warga Tabundung-Sumba Timur Hanyut Terbawa Banjir

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Arie
SHARE:
Tags
NTT
Berita Terkait
Polwan Berprestasi Dapat Penghargaan dari Kapolda NTT

Polwan Berprestasi Dapat Penghargaan dari Kapolda NTT

Komunitas WikiPangan NTT Terbentuk, Zadrak Mengge-Nuning A. Purnami Didaulat jadi Ketua dan Sekretaris

Komunitas WikiPangan NTT Terbentuk, Zadrak Mengge-Nuning A. Purnami Didaulat jadi Ketua dan Sekretaris

Polwan di Polda NTT Syukuri Hari Jadi ke 76 dengan Bedah Rumah Tenaga PHL Polda NTT

Polwan di Polda NTT Syukuri Hari Jadi ke 76 dengan Bedah Rumah Tenaga PHL Polda NTT

NTT Butuh Adaptasi Perubahan Iklim

NTT Butuh Adaptasi Perubahan Iklim

Belasan Anggota Tamtama Polri di Polda NTT Beralih Menjadi Bintara Polri

Belasan Anggota Tamtama Polri di Polda NTT Beralih Menjadi Bintara Polri

Baru 19,8 Persen Penyidik di Polda NTT Bersertifikasi, Polda NTT Assesment Uji Kompetesi bagi Penyidik Polda NTT dan Polres Jajaran

Baru 19,8 Persen Penyidik di Polda NTT Bersertifikasi, Polda NTT Assesment Uji Kompetesi bagi Penyidik Polda NTT dan Polres Jajaran

Komentar
Berita Terbaru