Jumat, 29 Maret 2024

Terkait Tewasnya 4 Bocah Perempuan di Sidimpuan, Polisi: Tidak Ada Tanda Kekerasan

Amir Hamzah Harahap - Minggu, 03 April 2022 17:52 WIB
Terkait Tewasnya 4 Bocah Perempuan di Sidimpuan, Polisi: Tidak Ada Tanda Kekerasan

digtara.com – Polisi menyebut tidak ada tanda kekerasan pada tubuh 4 bocah perempuan yang tewas di kolam ikan milik warga pada Minggu (3/4/2022).

Baca Juga:

Jadi kemungkinan kasus di Desa Tinjoman, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, Kota Padangsidimpuan ini, murni kecelakaan.

Kapolsek Hutaimbaru, Polres Padangsidimpuan, AKP M. Panggabean, saat ditemui di rumah kepala desa Lembah Lubuk Raya, menyebutkan hasil pemeriksaan dokter setelah korban dibawa ke Rumah Sakit TNI Losung Batu.

“Dari hasil dokter kita tanyai apakah ada tanda-tanda kekerasan secara medis tidak ditemukan tanda-tanda,” kata AKP M Panggabean, Senin (4/4/2022) dinihari.

Menurut Kapolsek, pihak keluarga juga tidak menemukan tanda-tanda kekerasan. Sehingga keluarga sudah memakamkan para koeban pada jelang Magrib tadi di desa Desa Lembah Lubuk Manik Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan.

“Pihak keluarga juga tidak ada kecurigaan, dan tadi sudah ada surat penyataan dari keluarga. Dan keluarga bersedia dibongkar kembali untuk otopsi apabila diperlukan untuk penyelidikan kepolisian, ” tegas Kapolsek.

Keluar Bareng untuk Jalan Pagi

Berdasar informasi dari saksi, keempatnya ternyata keluar bersama sejak pagi sekira pukul 08.00 WIB. Namun pada pukul 10.30 WIB mereka ditemukan tak bernyawa di kolam ikan di Desa Tinjoman, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, Kota Padangsidimpuan.

Keempat korban Nur Laila Harahap ( 12), Hapiza Harahap (6), Nova Sakinah Siregar (9) dan Lamsiah Siregar (7) keluar rumah pagi hari untuk maraton atau jalan-jalan.

Salah seorang warga, Dusun Pintu Batu, Desa Lumbuh Manik, Arifin Siagian (40) yang ditemui di rumah Kepala Desa Lembah Lubuk Manik saat Kapolsek Hutaimbaru meminta keterangan menyebutkan kronologi yang diketahuinya.

“Sesuai cerita yang disampaikan warga di sini, keempatnya lantas bertemu dan berjalan-jalan ke Desa Tinjoman Kecamatan Hutaimbaru, sejauh dua kilometer dari desa korban yakni Dusun Pintu Batu Desa Lembah Lubuk Manik. Mereka (korban) sedang jalan-jalan, ‘ kata Arifin Siagian.

Diketahui ke empat koban sepengetahuan warga tidak bisa berenang.

Berselang 4,5 Jam, keempat korban diketahui dan ditemukan sudah tak bernyawa setelah salah seorang warga Desa D Tanjung (30) yang tinggal kolam kejadian yang berada di Desa Tinjoman.

“Kami taunya dikabarkan setelah siang itu dan langsung kesana, ” jata Arifin Siagian.

Sementara itu, Kepala Desa Tinjoman, Kecamatan Hutaimbaru, Safril Efendi Tanjung tempat TKP, menyebutkan kejadian tersebut diketahuinya dari saksi D Tanjung (30) saat berada di kebun.

“Saya ditelepon saksi pada pukul 10.30 WIB dan mengabarkan kejadian tersebut”

Dan diteruskan ke pihak kepolisian, lalu membawa keempat korban ke Rumah Sakit TNI di Losung Batu.

Keempat di Korban dimakamkan sebelum magrib di pekuburan Desa Lembah Lubuk Manik, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Amir Hamzah Harahap
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Kejari Periksa Kadis Perindag Padangsidimpuan Terkait Perjalanan Dinas "Fiktif"

Kejari Periksa Kadis Perindag Padangsidimpuan Terkait Perjalanan Dinas "Fiktif"

Bejat! Oknum Sopir Di Sidimpuan Diduga Lecehkan Anak Di Dalam Angkotnya

Bejat! Oknum Sopir Di Sidimpuan Diduga Lecehkan Anak Di Dalam Angkotnya

Berburu Takjil, Sinyal Positif Geliat Ekonomi di Padangsidimpuan Mantap

Berburu Takjil, Sinyal Positif Geliat Ekonomi di Padangsidimpuan Mantap

Terkait Ambruknya Proyek Plafon Masjid Al-Abror, Ketua DPRD Sidimpuan Diminta Bentuk Pansus

Terkait Ambruknya Proyek Plafon Masjid Al-Abror, Ketua DPRD Sidimpuan Diminta Bentuk Pansus

Menelan Uang Negara Puluhan Miliar, Plafon Masjid Al-Abror Sidimpuan Ambruk, Ini Rinciannya

Menelan Uang Negara Puluhan Miliar, Plafon Masjid Al-Abror Sidimpuan Ambruk, Ini Rinciannya

Usai Pemilu, Harga Beras Mulai Merangkak Naik di Kota Padangsidimpuan

Usai Pemilu, Harga Beras Mulai Merangkak Naik di Kota Padangsidimpuan

Komentar
Berita Terbaru