Jumat, 29 Maret 2024

Siswa SD Hilang di Sungai Bileno Kupang saat Mandi

Imanuel Lodja - Minggu, 16 Mei 2021 14:55 WIB
Siswa SD Hilang di Sungai Bileno Kupang saat Mandi

digtara.com – Leonard Lemeriwa (11), siswa Sekolah Dasar (SD) hilang di Sungai saat mandi, Minggu (16/5/2021) petang. Siswa SD Hilang di Sungai Bileno Kupang saat Mandi

Baca Juga:

Warga Kelurahan Babau, Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang ini diduga tergelincir dan tenggelam di Sungai Bileno, Desa Fatukanutu, Kecamatan Amabi Oefeto Timur, Kabupaten Kupang.

Korban terjatuh saat mandi. Sejumlah rekan korban mengetahui hilangnya korban dan melaporkan ke pihak keluarga.

Keluarga korban pun berusaha mencari korban dan korban diperkirakan tersangkut di dasar dan didalam pusaran air.

Pihak keluarga melalui Berthalina meminta bantuan Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang guna melakukan pencarian dan evakuasi korban.

Operasi SAR kondisi membahayakan seseorang tergelincir dan tenggelam di Sungai Bileno Desa Fatukanutu ini dimulai sejak pukul 18.45 Wita.

Pencarian dilakukan pada koordinat 10°11’22.67″S – 123°53’05.36″E dengan jarak dan radial 40,8 kilometer, radial 90° dari KPP Kupang ke lokasi.

Pencarian melibatkan Kantor PDP Kupang,  Polsek Kupang Timur,  BPBD Kabupaten Kupang, Dinas sosial Kabupaten Kupang, masyarakat dan keluarga korban.

Petugas menggunakan rescue car 1 unit, truck personil  1 unit, rubber boat 1 init, palsar air (peralatan selam), alat komunikasi (Alkom) dan Pal medis dan palsar pendukung lainnya.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang, Emi Frezer menyebutkan pihaknya menerima laporan terkait musibah ini sekitar pukul 17.10 Wita.

Pihaknya langsung menerjunkan anggota ke lokasi setelah terlebih dahulu berkoordinasi dengan pihak terkait seperti kepolisian, BPBD dan dinas Sosial Kabupaten Kupang serta keluarga korban.

“Pencarian pun melibatkan masyarakat dan keluarga korban guna segera menemukan korban,” jelasnya kepada wartawan Minggu (16/5/2021) malam.

Saat pencarian, arah angin timur laut-tenggara dengan kecepatan 6-20 knots dan cuaca di lokasi cerah berawan.

Hingga pukul 21.00 Wita, upaya pencarian masih terus dilakukan dan belum membuahkan hasil.

Sementara itu, Paur Humas Polres Kupang, Aiptu Lalu Randy Hidayat mengakui pasca menerima laporan ini, Polsek Kupang Timur telah ke lokasi kejadian membantu pengamanan dan upaya pencarian.

“Anggota Polsek Kupang Timur sudah ke lokasi kejadian. Kita juga sudah periksa saksi-saksi termasuk kerabat korban yang melihat dan mengetahui peristiwa ini,” tandasnya.

[ya]  Siswa SD Hilang di Sungai Bileno Kupang saat Mandi

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube TVDigtara. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru