Jumat, 29 Maret 2024

Seekor Harimau Sumatera Berhasil Dievakuasi Petugas Gabungan di Langkat

Hendra Mulya - Jumat, 23 Desember 2022 03:08 WIB
Seekor Harimau Sumatera Berhasil Dievakuasi Petugas Gabungan di Langkat

Digtara.com – Seekor Harimau Sumatera berhasil dievakuasi tim gabungan dari Dinas Kehutanan, BKSDA, TNI dan masyarakat.

Baca Juga:

Penangkapan Harimau Sumatra (Panthera Tigris Sumatrae) ini dilakukan di Desa Bukit Mas, Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat, Rabu (21/12/22) siang kemarin.

Penangkapan Harimau ini dilakukan setelah tim gabungan memasang kandang jebakan pada Selasa (20/12/22), keesokan harinya, Harimau berhasil masuk ke kandang jebakan.

Plt SPTN Wilayah VI, Selamet Indarjo ketika dihubungi via selularnya, Kamis (22/12/22) membenarkan penangkapan tersebut. “Benar bang, memang ada peristiwa penangkapan Harimau Sumatera itu,” kata Selamet Indarjo.

Ketika ditanyai terkait kemungkinan apakah Harimau Sumatra sempat memangsa hewan ternak warga yang banyak berkeliaran disekitar lokasi, mengingat kawasan hutan Taman Nasional Gunung Lauser (TNGL) cukup berdekatan dengan perkampungan warga.

Selamet mengaku, belum dapat memastikan terkait konflik Harimau yang memangsa hewan ternak warga, begitu juga dengan kondisi kesehatan pasca diamankan. Sebab, sejauh ini belum ada laporan dari warga jika ada hewan ternak dimangsa Harimau Sumatra.

“Sejauh ini belum ada laporan mengenai hewan ternak dimangsa Harimau. Mengenai kesehatan, merupakan otorita BKSDA,” terang Selamet.

Dirinya juga tidak menampik jika memang ada beberapa hewan buas termaksud Harimau kerap keluar hutan dan masuk perkampungan warga. Sebab, lokasi kawasan hutan TNGL memang berbatasan langsung atau berdekatan dengan perkampungan warga di sana.

“Jadi pemisah antara perkampungan dengan kawasan hutan TNGL itu hanya setapak jalan. Makanya beberapa hewan kerap masuk perkampungan,” terang dia.

Oleh sebab itulah, sewaktu berburu babi hutan atau binatang lainnya. Harimau kerap memangsa hewan ternak warga di sana dikarenakan terpancing dengan hewan ternak yang kerap dilepas liarkan.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Hendra Mulya
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Polisi Terima Dua Laporan Terkait Kasus Pembunuhan Mahasiswa Undana di Oesapa

Polisi Terima Dua Laporan Terkait Kasus Pembunuhan Mahasiswa Undana di Oesapa

Ayah Biadab di Sidimpuan Tega Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Berusia 3 Tahun

Ayah Biadab di Sidimpuan Tega Cabuli Anak Kandungnya Sendiri Berusia 3 Tahun

Peduli Olah Raga, Jon Sujani Bagikan Bola Ke Tim Futsal di Sidimpuan

Peduli Olah Raga, Jon Sujani Bagikan Bola Ke Tim Futsal di Sidimpuan

Plt Bupati Langkat Ingatkan ASN Hindari Prilaku Menyimpang

Plt Bupati Langkat Ingatkan ASN Hindari Prilaku Menyimpang

Buka MTQ ke-56 Berandan Barat, Syah Afandin: Terus Tanamkan Jiwa Al Quran ke Masyarakat

Buka MTQ ke-56 Berandan Barat, Syah Afandin: Terus Tanamkan Jiwa Al Quran ke Masyarakat

Bertakziah di Kediaman Almarhum Bribda M. Fahrel Kinandung, Syah Afandin Doakan Amal Ibadahnya Diterima

Bertakziah di Kediaman Almarhum Bribda M. Fahrel Kinandung, Syah Afandin Doakan Amal Ibadahnya Diterima

Komentar
Berita Terbaru