Kamis, 28 Maret 2024

Rumah Semi Permanen di Jalan Jawa Terbakar

- Senin, 27 April 2020 16:22 WIB
Rumah Semi Permanen di Jalan Jawa Terbakar

digtara.com – Rumah semi-permanen milik warga bernama Suyatman di Jalan Jawa, Gang Mulia, Kelurahan Tegal Sari Mandala III, Kecamatan Medan Denai, terbakar, Senin (27/4/2020) malam.

Baca Juga:

Informasi yang dihimpun, api yang menyebabkan kebakaran pertama kali terlihat sekitar pukul 20:44 WIB. Api menjalar melalui dinding dan nyaris membakar habis bangun rumah tersebut.

Warga yang melihat rumah semi permanen itu terbakar lantas menghubungi petugas pemadam kebakaran.

Sebanyak 9 unit mobil armada merah dikerahkan untuk mencegah api meluas sekaligus meredakan kebakaran. Sesampainya di lokasi, petugas langsung menyemprotkan air ke titik kobaran api.

“Api dapat dipadamkan sekitar satu jam kemudian pukul 21.45 WIB,” kata Nurly, Manajer Pusdalops Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Medan.

Baca Juga:

Kebakaran di Putri Hijau Hanguskan 3 Rumah dan 1 Orang Luka Bakar

Ratusan Rumah Terdampak Banjir di Pasaman Barat, 1 Rumah Hanyut

Kebakaran Pom Bensin Mini di Probolinggo Sebabkan Tiga TNI Terluka

Tak Ada Korban Jiwa Dalam Kebakaran di Kampus Fakultas Ekonomi dan Bisnis USU

Ia mengatakan kebakaran mengakibatkan seluruh bagian rumah korban hangus, dengan presentase terbakar sekitar 80 persen.

“Tidak ada korban jiwa, dugaan sementara penyebab kebakaran berasal dari korsleting listrik,” tandasnya.

[AS]

 

https://www.youtube.com/watch?v=z7r4LMpt_Lw

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel Youtube Digtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Dua Pelaku Pencurian dengan Kekerasan Diamankan Polres Sumba Timur

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Kejati NTT Tahan Lima Tersangka Kasus Korupsi Persemaian Modern di Labuan Bajo

Komentar
Berita Terbaru