Jumat, 29 Maret 2024

Ribuan Buruh Geruduk Kantor Walikota Medan, Tolak RUU Omnibus Law

- Rabu, 02 September 2020 05:32 WIB
Ribuan Buruh Geruduk Kantor Walikota Medan, Tolak RUU Omnibus Law

digtara.com – Ribuan buruh anggota Dewan Pimpinan Cabang Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (DPC K-SPSI) Kota Medan, melakukan aksi unjukrasa di DPRD kota Medan, Selasa (2/9/2020). Ribuan Buruh Geruduk Kantor Walikota Medan, Tolak RUU Omnibus Law

Baca Juga:

Dari pantauan digtara.com buruh bergerak memulai aksinya dari Pulo Brayan, Kecamatan Medan Barat, menuju lapangan Merdeka. Kemudian, ribuan buruh ini melanjutkan aksinya ke kantor walikota Medan sekitar pukul 10.30 Wib.

Rencananya, aksi unjukrasa ini akan dilanjutkan ke gedung DPRD kota Medan -yang lokasinya berseberangan dengan kantor walikota Medan-, dan DPRD Sumut.

Ribuan buruh konvoi dengan menggunakan sepeda motor mengikuti dua mobil komando sambil menyanyikan lagu Indonesia raya dan mars SPSI.

Kemudian dilanjutkan dengan orasi dari pimpinan koordinator aksi, Jahotma Sitanggang.

Dalam orasinya, perwakilan buruh menolak Omnibus Law karena tidak berpihak kepada hak buruh.

Baca: Tolak Omnibus Law, Ratusan Buruh Serbu Gedung DPRD Sumut

Ribuan Buruh Geruduk Kantor Walikota Medan, Tolak RUU Omnibus Law
digtara.com/goklas wisely

“Kita ingin menolak RUU Omnibus Law, terkhusus untuk mencabut klaster cipta lapangan kerja yang cerabuti hak-hak buruh. Selain itu juga ingin menuntut walikota Medan untuk membuat dewan pengupahan,” ujar Suherman selaku Sekjen PUK SPSI PT. Growth Sumatera.

Selain itu juga SPSI mengkritik keaktifan dari Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Medan dalam menyelenggarakan kegiatan yang berkaitan dengan perburuhan sangat melempem.

Buruh juga menuntut untuk segera dikeluarkan dan ditandatanganinya SK DEPEKO (Dewan Pengupahan Kota). Penuntutan pembayar honor DEPEKO hingga menghentikan PHK sepihak dengan alasan Covid-19.

Sampai saat ini aksi yang digelar buruh dari beragam perusahaan masih berlangsung damai.

Diiringi mobil komando, buruh menyanyikan lagu-lagu perjuangan. Buruh meramaikan bahu jalan di depan kantor walikota Medan dan depan DPRD kota Medan.

Saksikan video-video terbaru lainnya hanya di Channel YoutubeDigtara TV. Jangan lupa, like comment and Subscribe.

Ribuan Buruh Geruduk Kantor Walikota Medan, Tolak RUU Omnibus Law

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Pembangunan Underpass Jalan Gatot Subroto Medan Dimulai

Pembangunan Underpass Jalan Gatot Subroto Medan Dimulai

Guru SMP Negeri 15 Medan Viral Ngaku Diintimidasi-Gaji Ditahan, Begini Kata Walikota Bobby Nasution

Guru SMP Negeri 15 Medan Viral Ngaku Diintimidasi-Gaji Ditahan, Begini Kata Walikota Bobby Nasution

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru