Sabtu, 20 April 2024

Mobil Tabrak Motor di Cemara, Satu Tewas

Irwansyah Putra Nasution - Kamis, 19 Maret 2020 09:43 WIB
Mobil Tabrak Motor di Cemara, Satu Tewas

Digtara.com – Sebuah mobil pribadi dengan plat BK-1637-ES yang dikemudikan Amalia Jasmine (23) tabrak satu unit motor BK-6513-UQ yang dikendarai Wagimin (65) di jalan Cemara, depan Gudang PT Indra Angkola, Medan Timur, pada pukul 07.00 WIB. Satu orang tewas dalam peristiwa tersebut, Kmais (19/3/2020) Medan, Sumatera Utara.

Baca Juga:

Korban tewas yakni Wagimin alamat Dusun X Komplek Lapangan Sampali Kec.Percut Sei Tuan Kab.Deli Serdang, dengan kondisi telungkup dan kepala pecah. Warga sekitar yang mengetahui kejadian, langsung mengamankan pelaku.

“Pengemudi mobil sudah diamankan dan kini di rawat di rumah sakit bhayangkara Medan,” kata Kasat Lantas Polrestabes Medan Kompol Reza Khairul Akbar.

Ia menjelaskan Amalia merupakan warga jalan Stella 5 No.6 Kelurahan Simpang Selayang yang bekerja sebagai pegawai swasta. Dari olah TKP sementara, mobil tersebut melaju dengan kecepatan tinggi sehingga tidak terkontrol dan menabrak ujung median jalan.

Kemudian terbang dan berbalik arah ke jalan yang berlawanan. “Kondisi mobil terbalik sat kejadian,” terang Kasat lantas.

https://www.youtube.com/watch?v=S1XP9BU_vTE

Polisi pun hingga saat ini belum bisa melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap Amalia, karena kondisi kesehatannya yang mengkhawatirkan. Untuk barang bukti keduanya sudah diamankan polisi.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Irwansyah Putra Nasution
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Jambret Pasutri hingga Meninggal, Dua Pria di Medan Diamankan, Satu Pincang Terjatuh dari Atap

Jambret Pasutri hingga Meninggal, Dua Pria di Medan Diamankan, Satu Pincang Terjatuh dari Atap

Gegara Utang, Pengusaha Burung di Medan Dibunuh Anak Buah

Gegara Utang, Pengusaha Burung di Medan Dibunuh Anak Buah

10 hingga 15 Sepmor Hilang Setiap Hari, Kapolrestabes Medan Imbau Warga Pasang Rantai dan Gembok

10 hingga 15 Sepmor Hilang Setiap Hari, Kapolrestabes Medan Imbau Warga Pasang Rantai dan Gembok

Pejabat Jajaran Polrestabes Medan Dimutasi, Berikut Rincian Nama dan Jabatannya

Pejabat Jajaran Polrestabes Medan Dimutasi, Berikut Rincian Nama dan Jabatannya

Malam Pisah Sambut Kapolrestabes Medan, Kombes Teddy Komitmen Ciptakan Medan Aman

Malam Pisah Sambut Kapolrestabes Medan, Kombes Teddy Komitmen Ciptakan Medan Aman

Polisi Temukan 5 Mayat di Lantai 15 Kampus UNPRI Medan, Wakil Dekan: Bukan Korban Pembunuhan

Polisi Temukan 5 Mayat di Lantai 15 Kampus UNPRI Medan, Wakil Dekan: Bukan Korban Pembunuhan

Komentar
Berita Terbaru