Kamis, 28 Maret 2024

Mobil Senyum Layani Vaksinasi Mahasiswa di Kampus Unwira Kupang

Redaksi - Selasa, 24 Agustus 2021 02:00 WIB
Mobil Senyum Layani Vaksinasi Mahasiswa di Kampus Unwira Kupang

digtara.com – Polda NTT melalui Bid Dokkes Polda NTT terus gencar melaksanakan vaksinasi Covid-19. Salah satu pelayanan vaksinasi dilakukan dengan mobil senyum yang kini mulai merambah ke kampus.

Baca Juga:

Pada Selasa (24/8/2021) pagi, ratusan mahasiswa dari Universitas Katolik Widya Mandira (Unwira) Kupang mendapat dukungan layanan mobil senyum. Sementara vaksinasi dilakukan oleh tim Resimen Vaksinator Covid-19 (Rev@co) Biddokkes Polda NTT.

Kabiddokkes Polda NTT Kombes Pol dr Sudaryono melalui Kabidhumas Polda NTT Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto SH SIK MH mengatakan, kegiatan ini bentuk kolaborasi antara Polda NTT, BEM Nusantara dan Kampus Unwira Kupang. Targetnya 400 mahasiswa disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama atau tahap I menggunakan vaksin Astrazeneca.

“Pemberian vaksinasi ini menjadi salah satu bentuk persiapan Kampus agar bisa menggelar pembelajaran tatap muka secara bertahap”, jelas Rishian.

Senada dengan itu, Koordinator Daerah BEM Nusantara wilayah NTT Wilybaldus C Orlando menyampaikan, misi kegiatan ini yakni percepatan vaksinasi. Dengan vaksinasi masuk kampus diharapkan kegiatan perkuliahan bisa berjalan kembali.

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Polda NTT atas inovasi terbarunya dalam mempercepat dan pendekatan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat dengan meluncurkan mobil pelayanan keliling (mobil senyum siaga Covid-19). Setelah Kampus Unwira, pihaknya juga berencana menggelar kegiatan serupa di kampus lainnnya.

“Kegiatan vaksinasi ini masih berjalan dan akan menyasar beberapa kampus di Kota Kupang”, tandasnya.

Ketua Yayasan Pendidikan Katholik Arnoldus (Yapenkar) Kupang P Yulius Yasinto SVD MA MSc yang ditemui di sela-sela kegiatan vaksinasi menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Juga mengapresiasi mahasiswa khususnya BEM Nusantara yang berinisiatif dan bekerja sama dengan Polda NTT menyelenggarakan vaksinasi untuk para mahasiswa.

“Ini sebuah langkah yang luar biasa dalam rangka bagian dari kontribusi masyarakat untuk menyelesaikan masalah Covid-19 di daerah kita ini (NTT). Terima kasih, atas nama Masyarakat, atas nama Kampus untuk penyelenggaraan ini, juga buat Kapolda NTT dan seluruh jajarannya”, ujar Yulius.

“Kami Unwira bangga dapat berkontribusi dengan menyediakan tempat ini bagi proses vaksinasi ini”, tambahnya

Ia pun berharap Pandemi Covid-19 ini bisa cepat selesai sehingga bisa kembali beraktivitas seperti biasa.

“Dari tempat ini, Unwira menyerukan mari kita tetap menjaga protokol kesehatan 5 M agar kita bisa kembali hidup normal sperti sebelumnya. Sekali lagi terima kasih banyak,” tandasnya.

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Redaksi
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Dua Hari Pelaksanaan Operasi Semana Santa, Polairud Bantu Evakuasi Perahu Mati Mesin

Dua Hari Pelaksanaan Operasi Semana Santa, Polairud Bantu Evakuasi Perahu Mati Mesin

Akhiri Masa Dasbhara, 198 Siswa SPN Polda NTT Ikut Outbond

Akhiri Masa Dasbhara, 198 Siswa SPN Polda NTT Ikut Outbond

Anggota Polda NTT Dilatih Bongkar Pasang Senjata

Anggota Polda NTT Dilatih Bongkar Pasang Senjata

Bawa Lima Kapolres Perbatasan, Kapolda NTT ke Timor Leste Hadiri HUT PNTL

Bawa Lima Kapolres Perbatasan, Kapolda NTT ke Timor Leste Hadiri HUT PNTL

Pemilik Detonator yang Ditangkap Polairud Ternyata Datangkan Langsung Detonator dari Sulawesi

Pemilik Detonator yang Ditangkap Polairud Ternyata Datangkan Langsung Detonator dari Sulawesi

Anggota Ditpolairud Polda NTT Amankan Lagi 5 Nelayan Pengguna Bahan Peledak

Anggota Ditpolairud Polda NTT Amankan Lagi 5 Nelayan Pengguna Bahan Peledak

Komentar
Berita Terbaru