Sabtu, 20 April 2024

Disapu Angin Puting Beliung, Rumah Warga di NTT Rusak Tertimpa Pohon

Imanuel Lodja - Selasa, 30 Maret 2021 15:45 WIB
Disapu Angin Puting Beliung, Rumah Warga di NTT Rusak Tertimpa Pohon

digtara.com – Dua unit rumah warga rusak akibat tertimpa pohon yang tumbang karena disapu angin puting beliung.

Baca Juga:

Bencana alam ini terjadi pada Selasa (30/3/2021) di wilayah Desa Oelunggu, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao, NTT.

Angin puting beliung disertai hujan lebat ini mengakibatkan pohon tumbang dan mengenai 1 rumah warga, Belandina Dolok (51).

Sementara 1 rumah warga lainnya, Yusuf Baidenggan (45), atapnya tertiup angin hingga sejauh 5 meter.

Meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun taksasi kerugian mencapai puluhan juta rupiah.

Disapu Angin Puting Beliung, Rumah Warga di NTT Rusak Tertimpa Pohon
Disapu Angin Puting Beliung, Rumah Warga di NTT Rusak Tertimpa Pohon (digtara.com/immauel lodja)

Baca: 20 Tahun Rusak, Jalan Namukur Utara-Desa Durian Lingga Harus Segera Diperbaiki

Pasca kejadian ini, pihak polsek Lobalain, Polres Rote Ndao melakukan pengecekan di lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan pihak BNPB dan pihak kecamatan.

Anggota Polsek Lobalain juga berkoordinasi dengan pihak desa Oelunggu agar mengambil langkah-langkah penanggulangan dan antisipasi agar kejadian dimaksud tidak terulang kembali.

Polisi menghimbau kepada warga di sekitar rumah warga yang mengalami musibah reruntuhan agar dilakukan pembersihan.

Karena tidak menutup kemungkinan masih ada rumah warga di wilayah kecamatan Lobalain yang terkena dampak angin puting beliung dan hujan lebat.

Disapu Angin Puting Beliung, Rumah Warga di NTT Rusak Tertimpa Pohon

Ayo baca konten menarik lainnya dan follow kami di Google News
Editor
: Imanuel Lodja
SHARE:
Tags
Berita Terkait
Sejumlah Rumah Warga di Kecamatan Kota Lama-Kota Kupang Rusak Akibat Hujan dan Angin

Sejumlah Rumah Warga di Kecamatan Kota Lama-Kota Kupang Rusak Akibat Hujan dan Angin

Diguncang Gempa 6,6 SR, 11 Rumah di Kota Kupang Rusak

Diguncang Gempa 6,6 SR, 11 Rumah di Kota Kupang Rusak

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Tabrak Dump Truk, Mahasiswa Undana Kupang Meninggal di Tempat

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Daftar Harga Emas Pegadaian Rabu 20 September 2023, Antam dan UBS

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Kasat Lantas Polres Sikka Dilaporkan ke Propam, Ini Kasusnya

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Mengenaskan! Jadi Korban Tabrak Lari, Mahasiswi di Kupang Meninggal Dunia

Komentar
Berita Terbaru